Connect With Us

Siap-siap, Pemkab Tangerang Akan Mutasi Pegawai

Maya Sahurina | Senin, 8 Juli 2019 | 11:25

Kepala BKPSDM Kabupaten Tangerang, Surya Wijaya. (TangerangNews/2019 / Maya Sahurina)

 

TANGERANGNEWS.com-Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang berencana merotasi dan memutasi Aparatur Sipil Negara (ASN) pada Juli 2019. 

Dikatakan Surya Wijaya, Kepala BKPSDM Kabupaten Tangerang, rencana mutasi dan rotasi ASN masih dalam pembahasan. 

“Masih kami godok (proses), tinggal nunggu perintah pimpinan saja,” katanya, Senin (8/7/2019).

Menurut Surya, mutasi dan rotasi yang akan dilakukan diseluruh jenjang jabatan lingkup Pemkab Tangerang.

“Namanya mutasi ada yang naik ada yang muter dan untuk target mudah-mudahan bulan ini. Kami belum mengetahui untuk jumlah ASN yang akan dimutasi maupun dirotasi, karena masih digodok,” ujarnya.

Baca Juga :

Ahmad Supriyadi, Ketua Komisi II DPRD Kabupaten Tangerang.

Wakil Ketua Fraksi PDI Perjuangan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Ahmad Supriyadi mengungkapkan rencana Pemkab Tangerang yang akan melakukan mutasi dan rotasi pegawai, merupakan bentuk reorganisasi serta penyegaran tugas dilingkup pemerintahan.

“Hendaknya jangan dijadikan beban psikologis sehingga terjadi demotivasi kepada yang terkena mutasi dan rotasi, dalam pelaksanaannya nanti saya berharap Pemkab Tangerang dapat memperhatikan aspek potensi setiap fungsional yang mendapatkan rotasi atau mutasi,” ungkapnya.

Lanjut Supriyadi, mutasi juga untuk meningkatkan kinerja dan menambah kualitas Sumber Daya Manusia (SDM), sehingga pelayanan menjadi optimal.

 “Jangan tendensi bahwa rotasi atau mutasi ini sebagai tindakan Punishment (hukuman),” tutupnya.(RAZ/HRU)

OPINI
Bukan Kandang Setan, Tapi Benteng Digital

Bukan Kandang Setan, Tapi Benteng Digital

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:22

Argumentasi yang dibangun oleh Khikmawanto mengenai urgensi pembuatan "Kandang Setan" di Kota Tangerang memang terdengar seperti sebuah kejujuran yang menyentak di tengah kelesuan moralitas publik.

PROPERTI
Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Kamis, 22 Januari 2026 | 19:04

Sinar Mas Land secara resmi membuka gerbang kepemilikan properti tahun 2026 melalui peluncuran program nasional bertajuk Royal Key.

BISNIS
Perkuat Jaringan Layanan, WOM Finance KC Tigaraksa Pindah ke Lokasi Strategis di Cikupa

Perkuat Jaringan Layanan, WOM Finance KC Tigaraksa Pindah ke Lokasi Strategis di Cikupa

Kamis, 22 Januari 2026 | 15:01

PT Wahana Ottomitra Multiartha Tbk (WOM Finance) resmi mengumumkan perpindahan Kantor Cabang (KC) Tangerang 4 Tigaraksa ke lokasi baru yang lebih strategis, demi memberikan pelayanan yang lebih prima dan nyaman bagi nasabah.

WISATA
Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Selasa, 20 Januari 2026 | 19:51

Tugu titik nol Kabupaten Tangerang yang sempat menjadi kontroversi lantaran memakan anggaran sebesar Rp2,3 miliar kini sudah mulai beroperasi dan dipergunakan sebagai taman literasi digital untuk masyarakat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill