Connect With Us

Mukernas I Persada Id Digelar di Tangerang

Maya Sahurina | Rabu, 28 Agustus 2019 | 17:33

Kegiatan Musyawarah Kerja Nasional (Mukernas) I Persatuan Radio, TV Publik Daerah Seluruh Indonesia (Persada Id) di hotel Atria, Kelapa dua Kabupaten Tangerang. Rabu (28/8/2019). (TangerangNews/2019 / Maya Sahurina)

 

TANGERANGNEWS.com-Musyawarah Kerja Nasional (Mukernas) I Persatuan Radio, TV Publik Daerah Seluruh Indonesia (Persada Id) digelar di hotel Atria, Kelapa dua Kabupaten Tangerang. Rabu (28/8/2019).

Kegiatan tersebut dihadiri Menteri Komunikasi dan informatika, Rudiantara, Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar serta Bupati Wonosobo, juga Bupati Riau.

Kegiatan Musyawarah Kerja Nasional (Mukernas) I Persatuan Radio, TV Publik Daerah Seluruh Indonesia (Persada Id) di hotel Atria, Kelapa dua Kabupaten Tangerang. Rabu (28/8/2019).

Sebagai tuan rumah, Bupati Zaki mengatakan, Pemerintah Kabupaten Tangerang sangat mendukung dan menyambut adanya Persada Id di setiap daerah.

"Karena baik radio maupun televisi publik daerah bisa menjadi media  bukan saja untuk kearifan lokal, tetapi untuk perekat bangsa," ujar Zaki. 

Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar.

Zaki berharap, radio dan televisi publik daerah juga mengembangkan potensi daerah.

"Juga keberadaan televisi maupun radio milik pemerintah daerah pada saat ini menjadi sangat krusial. Ini merupakan satu-satunya media lokal yang memiliki kearifan lokal,”  tambahnya.

Baca Juga :

Zaki juga berharap, semangat Mukernas ini bisa ditularkan ke daerah-daerah lain dalam membangun kembali radio dan televisi publik daerah sebagai alat sosialisasi dan komunikasi yang interaktif antara pemerintah dengan masyarakatnya.

"Ini sangat penting sekali karena pada saat ini banyak sekali berita-berita bohong yang hanya satu jalur tanpa masyarakat bisa mengkonfirmasinya," katanya.

Gus Ipul Ketua Persada Id.

Sementara, Gus Ipul Ketua Persada Id  mengungkapkan,  radio daerah sebagai salah satu alat yang cukup efektif untuk mengajak masyarakat berpartisipasi dalam pembangunan.

"Radio sebagai aset dan potensi untuk memajukan  masyarakat dalam mendapatkan  informasi positif. Kita ingin, informasi yg diberikan dapat mempersatukan kita, merukunkan  dan meningkatkan kualitas sumber daya manusia," pungkasnya.(RMI/HRU)

KAB. TANGERANG
Dipecat Gegara Bolos Berbulan-bulan, 2 ASN Kabupaten Tangerang Masih Terima Gaji

Dipecat Gegara Bolos Berbulan-bulan, 2 ASN Kabupaten Tangerang Masih Terima Gaji

Sabtu, 8 November 2025 | 21:40

Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPKSDM) Kabupaten Tangerang menyampaikan bahwa dua aparatur sipil negara (ASN) yang tengah menjalani proses pemberhentian masih tetap menerima gaji sampai keputusan resmi pemecatan dikeluarkan.

BISNIS
382 Nasabah BTPN Syariah Diberangkatkan Umrah Gratis

382 Nasabah BTPN Syariah Diberangkatkan Umrah Gratis

Jumat, 7 November 2025 | 22:40

Sebuah momen haru mewarnai keberangkatan 382 peserta menuju Tanah Suci melalui Program Umrah Satu Pesawat yang diselenggarakan oleh BTPN Syariah.

TOKOH
Antasari Azhar Eks Ketua KPK Meninggal Dunia, Disalatkan di Masjid Asy Syarif BSD

Antasari Azhar Eks Ketua KPK Meninggal Dunia, Disalatkan di Masjid Asy Syarif BSD

Sabtu, 8 November 2025 | 20:22

Mantan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Antasari Azhar meninggal dunia pada Sabtu, 8 November 2025.

TANGSEL
Siapkan Anggaran Khusus, Pemkot Tangsel Gandeng BRIN dan ITI Atasi Masalah Air Lindi Sampah

Siapkan Anggaran Khusus, Pemkot Tangsel Gandeng BRIN dan ITI Atasi Masalah Air Lindi Sampah

Kamis, 6 November 2025 | 21:25

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangsel menggandeng Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) serta Institut Teknologi Indonesia (ITI) untuk mencari solusi pengangkutan dan penanganan cairan limbah hasil timbunan sampah di TPA Cipeucang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill