Connect With Us

Santri Ponpes Miftahul Khaer Curug Wakili Banten di Kompetisi Matematika

Maya Sahurina | Senin, 16 September 2019 | 16:46

Aulia Fajariah, Santri Pondok Pesantren (Ponpes) Miftahul Khaer, Curug mewakili Provinsi Banten di Kompetisi Sains Bidang Matematika tingkat nasional di Manado, Sulawesi Utara. (@TangerangNews / Maya Sahurina)

TANGERANGNEWS.com-Aulia Fajariah, Santri Pondok Pesantren (Ponpes) Miftahul Khaer, Curug mewakili Provinsi Banten di Kompetisi Sains Bidang Matematika tingkat nasional di Manado, Sulawesi Utara.

Keberangkatan Aulia ke Manado, Sulawesi Utara didampingi langsung Pengasuh Ponpes Miftahul Khaer yaitu K.H. Hafis Gunawan yang juga menjabat Rois Syuriah Majelis Wakil Cabang (MWC) Nahdlatul Ulama (NU) Kecamatan Curug dan Pengurus Cabang NU Kabupaten Tangerang, kedua orang tuanya serta beberapa tim dari Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Tangerang, Senin (16/9/2019).

Rombongan berangkat dari Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Jakarta. Aulia akan mengikuti kompetisi itu mulai 16 sampai 21 September 2019.

"Aulia Fajariah adalah santri yang sangat berprestasi. Ia telah mengharumkan nama Kecamatan Curug dan Kabupaten Tangerang ditingkat Provinsi Banten, sekarang mewakili Banten di tingkat nasional," ujar Pimpinan Ponpes Miftahul Khaer K.H. Hafis Gunawan.

BACA JUGA:

Ditambahkannya, keberhasilan Aulia tersebut sangat membanggakan, karena ia telah membuktikan, bahwa seorang santri tidak hanya piawai dalam soal pengetahuan agama Islam, namun juga pengetahuan umum dan sains.

"Aulia menjadi contoh santri masa kini, bahwa santri tidak hanya menguasai pengetahuan agama, namun juga mampu menguasai pengetahuan mutakhir lainnya, salah satunya matematika," tambahnya.

Lolosnya antri yang Ponpesnya berlokasi di Jalan Diklat Pemda, RT 02/ 15, Kampung Babakan, Desa Sukabakti, Kecamatan Curug, Kabupaten Tangerang juga diharapkan menjadi contoh bagi santri-santri lainnya.

"Keberhasilan Aulia ini kami harapkan menjadi pemicu semangat santri lainnya, khususnya di Kabupaten Tangerang. Mereka terpacu semangat belajarnya untuk berprestasi," imbuhnya.

Ditambahkan Muhammad Asdiansyah, Pengurus MWC NU Kecamatan Curug, pihaknya merasa sangat bangga dengan prestasi yang telah diraih Aulia tersebut.

"Semoga di kompetisi tingkat nasional, Aulia meraih hasil yang maksimal. Mari kita bantu doa, karena keberhasilan Aulia menjadi kebanggaan warga NU dan juga masyarakat Kabupaten Tangerang, serta Banten," pungkasnya.(MRI/RGI)

BISNIS
Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Kamis, 18 Desember 2025 | 21:03

-Produk kriya rotan asal Indonesia kembali membuktikan kualitasnya di panggung internasional. Brand lokal ROKA Collection sukses mencuri perhatian dalam ajang bergengsi Seoul Design Festival 2025 yang berlangsung pada 12–16 November 2025 di Seoul

HIBURAN
Pulang ke Tangsel Usai Juarai DA7, Tasya Allesia Bakal Gelar Konser di Taman Kota 2 Besok

Pulang ke Tangsel Usai Juarai DA7, Tasya Allesia Bakal Gelar Konser di Taman Kota 2 Besok

Kamis, 1 Januari 2026 | 21:59

Suasana Pusat Pemerintahan Kota (Puspemkot) Tangerang Selatan (Tangsel) pecah seketika pada Kamis 1 Januari 2026.

BANTEN
Awal 2026, Pertamina Turunkan Harga BBM di Banten

Awal 2026, Pertamina Turunkan Harga BBM di Banten

Kamis, 1 Januari 2026 | 19:56

PT Pertamina (Persero) resmi menyesuaikan harga bahan bakar minyak non-subsidi mulai 1 Januari 2026. Penurunan harga ini berlaku untuk sejumlah produk BBM, termasuk Pertamax, Pertamax Green 95, Pertamax Turbo, hingga BBM diesel non-subsidi

BANDARA
Amankan Arus Nataru, BNN Kota Tangerang Tes Urine Puluhan Pilot dan Pramugari di Bandara Soetta

Amankan Arus Nataru, BNN Kota Tangerang Tes Urine Puluhan Pilot dan Pramugari di Bandara Soetta

Rabu, 24 Desember 2025 | 22:30

Menjelang puncak arus mudik Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2026, Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Tangerang melakukan langkah preventif ketat di sektor transportasi udara.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill