Connect With Us

Tabrak Truk, Pelajar Tewas di Pagedangan

Yudi Adiyatna | Jumat, 15 November 2019 | 22:03

Tampak kedua pelajar yang terlibat peristiwa kecelakaan menabrak sebuah truk di perempatan sekolah Ipeka, Kampungpugur, Pagedangan, Kabupaten Tangerang, Jumat (15/11/2019) siang. (@TangerangNews / Yudi Adiyatna)

TANGERANGNEWS.com-Kecelakaan maut yang melibatkan truk kembali terjadi. Kali ini, insiden itu merenggut nyawa Muhamad Farhan, 15, seorang pelajar asal Pagedangan.

Farhan yang dibonceng oleh Rohmat, 16, menggunakan motor Honda Beat bernomor polisi B-4402-NFQ menjadi korban saat kendaraannya menabrak truk bernomor polisi B-9763-UVX yang dikendarai oleh Suhada, 51.

BACA JUGA:

Kanit Laka Satlantas Polres Tangsel Iptu Dady Arsha menjelaskan, kecelakaan maut itu terjadi di Jalan BSD Boulevard Utara,  tepatnya di perempatan sekolah Ipeka, Kampungpugur, Pagedangan, Kabupaten Tangerang, Jumat (15/11/2019) siang. 

"Kecelakaan lalu lintas berawal ketika kendaraan truk dari arah Legok hendak mengarah ke BSD, setibanya di perempatan sekolah Ipeka terdapat kendaraan sepeda motor yang dikendarai Rohmat berjalan dari arah Grenwich hendak menuju ICE BSD," jelas Dady, Jumat (15/11/2019).

Dady menerangkan, diduga saat mengendarai motor, Rohmat tak memperhatikan adanya truk yang berjalan dari arah kanannya. 

"Sehingga (Rohmat dan Farhan) menabrak kendaraan tuck Hino di bagian pintu kiri dan terjatuh," imbuhnya. 

Akibat kecelakaan itu, lanjut Dady, Rohmat dan Farhan mengalami luka yang cukup parah. 

"Rohmat mengalami memar pada kepala dan lecet pada dada. Sedangkan Farhan mengalami luka sobek pada dahi, pendarahan di kepala, serta lecet pada tangan kiri dan wajah," tuturnya. 

Selanjutnya, kata Dady, untuk mendapatkan penanganan, korban langsung dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah Tangerang. 

Nahas, saat perawatan telah diberikan, Farhan tak bisa diselamatkan. Farhan telah menghembuskan nafas terakhirnya. 

"Dan dinyatakan meninggal dunia oleh dokter saat mendapat perawatan di RSU Tangerang," pungkasnya.(MRI/RGI)

BANTEN
Aset Bank Banten Tembus Rp10 Triliun pada 2025

Aset Bank Banten Tembus Rp10 Triliun pada 2025

Rabu, 21 Januari 2026 | 19:50

Bank Banten melaporkan lonjakan kinerja keuangan yang signifikan sepanjang tahun 2025 dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPS LB) yang digelar di Kota Serang, Rabu 21 Januari 2026.

TANGSEL
Kasus Guru Lecehkan Siswa, Benyamin Instruksikan Evaluasi Berkala Perilaku Tenaga Pendidik di Sekolah Tangsel

Kasus Guru Lecehkan Siswa, Benyamin Instruksikan Evaluasi Berkala Perilaku Tenaga Pendidik di Sekolah Tangsel

Rabu, 21 Januari 2026 | 18:18

Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Benyamin Davnie, memberikan reaksi keras menanggapi dugaan tindakan pelecehan seksual yang dilakukan oleh seorang oknum guru terhadap sejumlah murid di salah satu Sekolah Dasar Negeri (SDN) di kawasan Serpong.

NASIONAL
Cara Pasang Listrik Bangunan Baru Lewat Ponsel di Aplikasi PLN Mobile

Cara Pasang Listrik Bangunan Baru Lewat Ponsel di Aplikasi PLN Mobile

Rabu, 21 Januari 2026 | 16:42

Ketersediaan listrik menjadi penentu utama agar bangunan baru bisa segera difungsikan, baik sebagai rumah tinggal, tempat usaha, maupun fasilitas publik.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill