Connect With Us

Banjir Lagi, Warga Desa Kadu Kembali Blokir Tol Bitung

Mohamad Romli | Selasa, 25 Februari 2020 | 15:54

Warga RT 02/01, Desa Kadu, Kecamatan Balaraja kembali memblokir jalan Tol Bitung, Selasa (25/2/2020). (@TangerangNews / Mohammad Romli)

TANGERANGNEWS.com-Aksi pemblokiran tol kembali dilakukan warga RT 02/01, Desa Kadu, Kecamatan Curug, Selasa (25/2/2020).

Aksi kedua kali tersebut dipicu kekesalan warga karena pemukiman mereka kembali terendam banjir. Sebelumnya, aksi tersebut dilakukan pada Senin (3/2/2020).

Puluhan warga masuk ke area tol Tangerang-Merak sekitar pukul 08.00 WIB. Membawa batu dan puing, mereka memblokir kendaraan yang masuk dari pintu tol Bitung.

Ari Andrianto, warga setempat  mengatakan, serupa dengan aksi sebelum, warga melampiaskan kekesalannya karena banjir tersebut dipicu terjadinya penyempitan saluran air di sekitar tol Bitung sejak berlangsung pelebaran jalan.

Warga RT 02/01, Desa Kadu, Kecamatan Balaraja kembali memblokir jalan Tol Bitung, Selasa (25/2/2020).

"Banjir kembali terjadi semalam, sekitar jam 1 dini hari, air mulai naik," kata Ari kepada TangerangNews, Selasa (25/2/2020).

Padahal, kata dia, sesuai tuntutan warga sebelumnya yang meminta pelebaran saluran air di sekitar tol sudah dilakukan pihak Jasa Marga, namun ternyata banjir masih juga terjadi.

"Pelebaran saluran air sudah dilakukan, tapi masih juga banjir," tambahnya.

Aksi tersebut berlangsung sekitar 1,5 jam, warga membubarkan diri sekitar pukul 09.30 WIB setelah Kepala Desa Kadu Muhamad Asdiansyah, pihak kepolisian dan perwakilan Jasa Marga turun ke lokasi untuk menenangkan warga. (RAZ/RAC)

TOKOH
Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Kamis, 22 Februari 2024 | 15:37

Praja Muda Karana atau Pramuka merupakan gerakan kepanduan paling populer yang dicetuskan oleh Baden Powell.

NASIONAL
Awas Penipuan, Ini Ciri-ciri Petugas Resmi PLN

Awas Penipuan, Ini Ciri-ciri Petugas Resmi PLN

Kamis, 25 April 2024 | 18:19

Tindak kejahatan dengan modus penipuan kian marak terjadi, salah satunya ialah mengaku sebagai petugas PLN.

BISNIS
Kota Tangerang Buka Pintu Jika Apple Investasi di Indonesia 

Kota Tangerang Buka Pintu Jika Apple Investasi di Indonesia 

Rabu, 24 April 2024 | 09:53

Pemerintah pusat tengah menjalankan rencana strategis bersama salah satu perusahaan teknologi terbesar di dunia, Apple.

PROPERTI
AMMAIA Ecoforest Hadirkan Hunian Eksklusif Sejuk dan Ramah Lingkungan di Tangerang, Mulai dari Rp1,8 Miliar

AMMAIA Ecoforest Hadirkan Hunian Eksklusif Sejuk dan Ramah Lingkungan di Tangerang, Mulai dari Rp1,8 Miliar

Rabu, 24 April 2024 | 21:36

Astra Land Indonesia (ALI) melalui kerjasama dua developer properti terkemuka Astra Property dan Hongkong Land, menghadirkan kawasan perumahan eksklusif bernama AMMAIA Ecoforest, di kawasan Suvarna Sutera, Cikupa, Kabupaten Tangerang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill