Connect With Us

Warga Kabupaten Tangerang Positif Corona Bertambah 2, Total 16 Orang

Mohamad Romli | Selasa, 24 Maret 2020 | 20:10

Ilustrasi Virus Corona. (Istimewa / Istimewa)

 

TANGERANGNEWS.com-Jumlah warga Kabupaten Tangerang yang terjangkit virus Corona (COVID-19) kembali bertambah.

Dilansir TangerangNews dari situs info corona Pemerintah Provinsi, infocorona.bantenprov.go.id, Selasa (24/3/2020) pukul 19.50 WIB, pasien yang terkonfirmasi positif COVID-19 berjumlah 16 orang.

Pada publikasi sebelumnya, Senin (23/3/2020), pasien yang terkonfirmasi positif berjumlah 14 orang, satu dinyatakan sembuh.

Sementara pada publikasi hari ini, terkonfirmasi 15 orang masih dalam perawatan. Untuk pasien yang dinyatakan sembuh masih belum bertambah, masih 1 orang.

Berikut data yang dilansir TangerangNews dari situs infocorona.bantenprov.go.id.

Terkonfirmasi positif Covid-19 

- Masih dirawat: 15 orang

- Sembuh: 1 orang

Pasien Dalam Pengawasan (PDP)

- Masih dirawat: 31 orang

- Sembuh: 5 orang

Orang Dalam Pemantauan (ODP)

- Masih Dipantau: 111 orang

- Sembuh: 51 orang (RMI/RAC)

KOTA TANGERANG
Anak Disuapi Negara, Orang Tua Dibiarkan Tak Berdaya

Anak Disuapi Negara, Orang Tua Dibiarkan Tak Berdaya

Minggu, 11 Januari 2026 | 11:39

Seorang anak duduk rapi di bangku sekolah, membuka kotak makan yang disediakan negara. Ada nasi, lauk dan sayur. Ia kenyang hari itu bahkan bisa menyisihkan sedikit untuk di bawa pulang. Karena di rumah, ayahnya masih menganggur.

OPINI
Paradoks IPM Tinggi: Antara Capaian Angka dan Kualitas Manusia

Paradoks IPM Tinggi: Antara Capaian Angka dan Kualitas Manusia

Rabu, 7 Januari 2026 | 19:00

enaikan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kota Tangerang patut diapresiasi. Namun, pertanyaan mendasarnya bukan sekadar soal angka, melainkan arah manusia yang sedang dibentuk.

BANDARA
Pasutri WN Pakistan Nekat Telan 159 Kapsul Sabu untuk Diselundupkan Lewat Bandara Soetta

Pasutri WN Pakistan Nekat Telan 159 Kapsul Sabu untuk Diselundupkan Lewat Bandara Soetta

Jumat, 9 Januari 2026 | 19:38

Sinergi antara Bea Cukai dan Subdit IV Direktorat Tindak Pidana Narkoba Bareskrim Mabes Polri berhasil menggagalkan upaya penyelundupan narkotika jaringan internasional.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill