Connect With Us

KH Uci Turtusi Wafat, Ponpes Al-Istiqlaliyah Masih Ramai Didatangi Pelayat

Redaksi | Selasa, 6 April 2021 | 22:25

Kegiatan jamaah saat mendoakan almarhum KH Uci Turtusi yang berlokasi di Pondok Pesantren Al-Istiqlaliyah Kampung Cilongok, Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang, Selasa (6/4/2021) pukul 20.00 WIB. (@TangerangNews / Faizatul Ilmiyah)

TANGERANGNEWS.com-Pondok Pesantren Al-Istiqlaliyah di Kampung Cilongok, Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang terus didatangi peziarah yang hendak melayat almarhum KH Uci Turtusi atau Abuya Uci, Selasa (6/4/2021) pukul 20.00 WIB.

Akibat peziarah yang terus  berdatangan jalan sekitar Pasar Kemis terpantau ramai. 

Kegiatan jamaah saat mendoakan almarhum KH Uci Turtusi yang berlokasi di Pondok Pesantren Al-Istiqlaliyah Kampung Cilongok, Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang, Selasa (6/4/2021) pukul 20.00 WIB.

Baca Juga :

"Peziarah terus datang dari jamaah yang berasal dari manapun. Kita tidak bisa membatasi karena undangannya bukan dari kita tapi dari hati nurani para jamaah. Mungkin yang terpenting tetap menjaga protokol kesehatan", ujar Andre, anggota Badan Pembinaan Potensi Keluarga Besar Banten (BPPKB) yang mengatur jamaah di lokasi.

Dijelaskannya para santri dan jamaah mengadakan pengajian dan doa bersama untuk Abuya Uci selama 7 hari kedepan.

"Sampai nanti kemungkinan masih ada peziarah yang datang, namun tidak seramai tadi siang," tambah Andre. (RAZ/RAC)

TANGSEL
Jawab Tuntutan Mahasiswa, Wali Kota Tangsel Beberkan Target 100 Hari Tangani Sampah

Jawab Tuntutan Mahasiswa, Wali Kota Tangsel Beberkan Target 100 Hari Tangani Sampah

Jumat, 9 Januari 2026 | 19:06

Pasca didemo oleh Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Jakarta (BEM UMJ) terkait penangan sampah, Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Benyamin Davnie, langsung angkat bicara.

KOTA TANGERANG
Pendaftaran Dibuka 12 Januari, Ini Syarat Dapat Bansos Mahasiswa Rp6 Juta di Kota Tangerang

Pendaftaran Dibuka 12 Januari, Ini Syarat Dapat Bansos Mahasiswa Rp6 Juta di Kota Tangerang

Jumat, 9 Januari 2026 | 20:27

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang melalui Dinas Sosial (Dinsos) resmi membuka Pendaftaran Bantuan Sosial (Bansos) Mahasiswa untuk Murni Tahun Anggaran 2027.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill