Connect With Us

Geger! Anak Dua Tahun Digorok di Tigaraksa Tangerang

Faisal Fazri | Selasa, 6 Juli 2021 | 13:42

Kepala Unit Reskrim Polsek Tigaraksa, Iptu Eddy Sumantri Saputra. (@TangerangNews / Faisal Fazri)

TANGERANGNEWS.com-Seorang balita laki - laki berusia dua tahun, disayat bagian lehernya oleh pelaku berinisial RS yang merupakan tetangganya sendiri pada, Senin 5 Juli 2021, kemarin. 

Peristiwa tersebut terjadi pukul 10.30 WIB, di Perumahan Mustika Tigaraksa, Desa Matagara, Kecamatan Tigaraksa Kabupaten Tangerang.

Pelaku yang merupakan tetangganya sendiri, secara tiba - tiba menyayatkan sebilah pisau ke arah leher korban tanpa alasan yaang jelas. 

Kepala Unit Reskrim Polsek Tigaraksa, Iptu Eddy Sumantri Saputra menjelaskan, pelaku tiba - tiba mengambil pisau tetangganya yang biasa digunakan untuk memotong tanaman.

"Pelaku merupakan tetangganya sendiri, rumahnya pun berhadapan dengan korban," ungkap Eddy pada awak media Selasa 6 Juli 2021.

Eddy mengatakan, motif dari peristiwa tersebut  masih dalam penyelidikan. Sebab, pelaku sempat melukai dirinya sendiri dengan menyayat lehernya.

"Akan kami rujuk ke rumah sakit jiwa untuk diperiksa apakah ada gangguan kejiwaan pada pelaku," jelasnya.

Setelah peristiwa itu korban langsung dilarikan ke rumah sakit terdekat. Namun karena banyak rumah sakit yang menolaknya, maka korban saat ini dilarikan ke RSUD Kabupaten Tangerang guna dilakukan tindakan operasi melihat luka korban yang cukup dalam.

Dengan peristiwa tersebut Pelaku akan dijerat dengan pasal berlapis mengenai perlindungan anak dan penganiayaan berat.

HIBURAN
Paramount Color Walk 2025 Hadir dengan Ari Lasso DJ Yasmin dan Hadiah Ratusan Juta Rupiah

Paramount Color Walk 2025 Hadir dengan Ari Lasso DJ Yasmin dan Hadiah Ratusan Juta Rupiah

Kamis, 13 November 2025 | 15:58

Akhir tahun bakal makin seru di Paramount Gading Serpong. Dalam rangka ulang tahun ke-19, Paramount Enterprise siap menggelar acara paling heboh dan penuh warna, Paramount Color Walk 2025

BANTEN
Imigrasi Banten Optimalisasi Desa Binaan Cegah Warga Daerah Jadi Korban TTPO

Imigrasi Banten Optimalisasi Desa Binaan Cegah Warga Daerah Jadi Korban TTPO

Selasa, 11 November 2025 | 14:54

Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Imigrasi Banten secara serius memperkuat benteng pertahanan di tingkat akar rumput untuk mencegah Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) dan Tindak Pidana Penyelundupan Manusia (TPPM) yang kerap mengincar warga

PROPERTI
Paramount Land Buka Penjualan Terbatas Dua Studio Loft Unggulan di Gading Serpong, Segini Harganya

Paramount Land Buka Penjualan Terbatas Dua Studio Loft Unggulan di Gading Serpong, Segini Harganya

Jumat, 7 November 2025 | 13:56

Paramount Land kembali menawarkan penjualan terbatas untuk dua produk komersial andalannya di kawasan Paramount Gading Serpong.

SPORT
Rekor Tak Terkalahkan Persita Terhenti Usai Dikalahkan PSBS Biak 1-2

Rekor Tak Terkalahkan Persita Terhenti Usai Dikalahkan PSBS Biak 1-2

Jumat, 7 November 2025 | 11:19

Persita Tangerang harus pulang tanpa poin setelah tumbang 1-2 dari PSBS Biak pada lanjutan pekan ke-12 BRI Super League 2025/2026 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Kamis, 6 November 2025, sore WIB.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill