Connect With Us

Kisah Tiga Kaisar yang Menjaga Tigaraksa Tangerang

Tim TangerangNews.com | Jumat, 6 Agustus 2021 | 13:58

Tampak tugu Tigaraksa yang berlokasi di Jl. Pemda Tigaraksa, Kadu Agung, Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang. (@TangerangNews / Hilda Ulya)

TANGERANGNEWS.com - Sejarah dari Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, ini merupakan kisah menarik yang mungkin tidak banyak diketahui masyarakat.

Nama daerah ini diambil dari kata Tiga Meraksa yang merujuk pada tiga orang yang menjaga dan menempatkan tiga pendekarnya di kawasan ini yaitu Syekh Mubarok, Ki Seteng, dan Ki Maslaeng. 

Adapun patung yang diabadikan di Tugu Bundaran Bugel yaitu ada tiga orang bersaudara yang menjaga untuk Tigaraksa ini. 

Kala itu, menurut cerita rakyat versi dari Ki Seteng dan Ki Maslaeng, berdirinya Tigaraksa ini karena Ki Seteng dan Ki Maslaeng merantau ke Tigaraksa untuk memperjuangkan Tigaraksa, lalu mereka bertemu dengan Syeh Mubarok.

Karena pada saat itu Ki Seteng dan Ki Maslaeng beragama non-muslim, mereka berseteru adu kekuatan dengan Syeh Mubarok.

Perseteruan mereka tidak ada yang kalah dan tidak ada yang menang, akhirnya Ki Seteng dan Ki Maslaeng menyerah dan membaca dua kalimat syahadat mengukuti ajaran Syeh Mubarok dan masuk agama islam. 

Selain itu, menurut cerita Abdul Ghofar keturunan ke lima dari versi Syeh Mubarok, menceritakan bahwa Tigaraksa ini terbentuk oleh tiga orang yaitu Syeh Mubarok, Syeh Mas Masad dan Arya Jaya Santika.

Hubungan Syeh Mubarok, Ki Seteng dan Ki Maslaeng itu merupakan anak buah dari Syeh Mubarok yang memperjuangkan Tigaraksa ini.

Kenapa Ki Seteng dan Ki Masleng bertengkar dengan Syeh Mubarok? 

Pada saat itu keduanya disuruh masuk islam tidak mau, Syeh Mubarok marah dan berseteru mengadu kekuatan. 

Akhirnya Ki Seteng dan Ki Mas Laeng menyerah dan membaca dua kalimat syahadat untuk masuk Islam. Inti penyebab perseteruan ini karena perbedaan agama antara Syeh Mubarok, Ki Seteng dan Ki Mas Laeng.

Begitulah kurang lebih kisah soal nama Tigaraksa. Pesan yang harus diambil dari kisah Tigaraksa ini, kita sebagai umat islam harus menjunjung tinggi para leluhur dan para ulama yang memperjuangkan Tigaraksa. Senantiasa beliau bisa menjaga adanya tigaraksa menjadi aman.

SPORT
Persikota Tangerang Taklukkan Kartanegara FC dengan Skor 1-0

Persikota Tangerang Taklukkan Kartanegara FC dengan Skor 1-0

Jumat, 3 Mei 2024 | 19:33

Persikota Tangerang memastikan poin penuh dalam laga lanjutan 80 Besar Liga 3 Nasional.

WISATA
Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Jumat, 12 April 2024 | 06:54

Selama libur Lebaran 2024, Kota Tangerang memiliki berbagai tempat yang masih dapat dikunjungi.

PROPERTI
AMMAIA Ecoforest Hadirkan Hunian Eksklusif Sejuk dan Ramah Lingkungan di Tangerang, Mulai dari Rp1,8 Miliar

AMMAIA Ecoforest Hadirkan Hunian Eksklusif Sejuk dan Ramah Lingkungan di Tangerang, Mulai dari Rp1,8 Miliar

Rabu, 24 April 2024 | 21:36

Astra Land Indonesia (ALI) melalui kerjasama dua developer properti terkemuka Astra Property dan Hongkong Land, menghadirkan kawasan perumahan eksklusif bernama AMMAIA Ecoforest, di kawasan Suvarna Sutera, Cikupa, Kabupaten Tangerang.

OPINI
Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Senin, 15 April 2024 | 12:24

Jagat dunia maya tengah dihebohkan oleh kasus korupsi super besar yang terjadi baru-baru ini, yakni korupsi yang melibatkan suami dari aktris Sandra Dewi, Harvey Moeis, serta Helena Lim sosok yang terkenal sebagai crazy rich Pantai Indah Kapuk (PIK).

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill