Connect With Us

Dan Terjadi Lagi, Tawuran Pelajar Pakai Sajam di Sepatan Tangerang

Rangga Agung Zuliansyah | Selasa, 1 Februari 2022 | 16:32

Tangkapan layar aksi tawuran antar pelajar dengan menggenggam sebilah senjata tajam di Perum Sepatan Residence, Kecamatan Sepatan, Senin 31 Januari 2022. (@TangerangNews / Rangga A Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Aksi tawuran antar pelajar kembali terjadi di Kabupaten Tangerang. Kali ini pertikaian antar dua kelompok siswa berseragam SMA itu berlangsung di Perum Sepatan Residence, Kecamatan Sepatan, Senin 31 Januari 2022.

Dalam video yang tersebar di sosial media, terlihat para pelajar yang belum diketahui asal sekolah itu, ada yang berboncengan dengan sepeda motor dan ada juga yang berlarian.

Mereka juga berteriak-teriak sambil mengacungkan senjata tajam jenis celurit saat saling serang.

Aksi tawuran itu juga sempat membuat pedagang di pinggir jalan khawatir hingga harus menutup warungnya.

Hingga saat ini belum diketahui apakah para pelajar itu telah ditindak oleh pihak yang berwajib. Pasalnya aksi tawuran masih kerap terjadi meski para pelaku telah ditangkap.

TANGSEL
Buntut Guru Lecehkan Siswa, Seluruh PAUD hingga SMP di Tangsel Bakal Dipasang CCTV

Buntut Guru Lecehkan Siswa, Seluruh PAUD hingga SMP di Tangsel Bakal Dipasang CCTV

Kamis, 22 Januari 2026 | 20:09

Geram atas kasus pelecehan seksual yang menimpa puluhan siswa di SDN Rawabuntu 01 Serpong, Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Benyamin Davnie, langsung mengambil langkah tegas.

TOKOH
Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Rabu, 3 Desember 2025 | 18:21

Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor senior Epy Kusnandar meninggal dunia pada Rabu, 3 Desember 2025.Informasi tersebut pertama kali dibagikan melalui unggahan akun Instagram istrinya, Karina Ranau.

BISNIS
Dekati Kawasan Hunian, COURTS Buka Gerai One-Stop Shopping di Bintaro Xchange

Dekati Kawasan Hunian, COURTS Buka Gerai One-Stop Shopping di Bintaro Xchange

Sabtu, 24 Januari 2026 | 23:40

Warga urban Jakarta dan sekitarnya tidak lagi harus menembus macet menuju pusat kota, untuk belanja kebutuhan perlengkapan rumah tangga.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill