Connect With Us

Suami Bunuh Istri di Sepatan Tangerang Diawali Pertengkaran

Achmad Irfan Fauzi | Rabu, 9 Februari 2022 | 13:59

Pembunuhan yang diduga dilakukan oleh seorang suami kepada istrinya sendiri terjadi di Desa Gempolsari RT 03/03, Sepatan Timur, Kabupaten Tangerang, Selasa 8 Februari 2022 sekitar pukul 18.00 WIB. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Peristiwa berdarah suami membunuh istrinya di di kampung Gempolsari, Sepatan, Kabupaten Tangerang pada Selasa 8 Februari 2022, diawali dari pertengkaran.

Namun, sang suami, Nain, 58, kesal hingga kemudian mengambil pisau dan menusuk istrinya, Nemah, 54.

"Istrinya sempat melakukan perlawanan dan merebut pisau dari tangan suami. Selanjutnya suami mengambil golok dan kembali membacok istri," ungkap Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Komarudin, Rabu 9 Februari 2022.

Adapun kondisi pelaku kritis dan ditemukan luka di beberapa bagian tubuhnya. Sedangkan korban meninggal di lokasi kejadian. 

"Pelaku mengalami luka di beberapa bagian tubuhnya diduga saat pisau yang digunakan untuk menusuk direbut oleh korban," jelasnya.

Saat ini, polisi sudah mengamankan barang bukti berupa satu buah pisau dan golok. Namun, motif pembunuhan yang dilakukan pelaku yang merupakan pedagang ini masih diselidiki lebih lanjut.

"Masih kita dalami lagi motifnya," pungkasnya.

WISATA
Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Minggu, 4 Januari 2026 | 20:15

Jika menikmati momen libur tahun baru 2026 di Tangerang, tak lengkap rasanya jika tidak berkunjung ke kolam renang Water World.

BISNIS
Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Kamis, 18 Desember 2025 | 21:03

-Produk kriya rotan asal Indonesia kembali membuktikan kualitasnya di panggung internasional. Brand lokal ROKA Collection sukses mencuri perhatian dalam ajang bergengsi Seoul Design Festival 2025 yang berlangsung pada 12–16 November 2025 di Seoul

HIBURAN
Catat Tanggalnya, Ini Deretan Long Weekend 2026 yang Bisa Dimanfaatkan untuk Liburan

Catat Tanggalnya, Ini Deretan Long Weekend 2026 yang Bisa Dimanfaatkan untuk Liburan

Senin, 5 Januari 2026 | 11:28

Merencanakan liburan sejak awal tahun menjadi strategi yang banyak dipilih masyarakat agar waktu istirahat bisa dimaksimalkan tanpa harus mengambil cuti terlalu banyak.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill