Connect With Us

Persiapan Porprov ke-6, Atlet Kabupaten Tangerang Digembleng Tes Fisik

Tim TangerangNews.com | Selasa, 22 Maret 2022 | 18:32

Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Tangerang menggelar tet fisik atlet di GOR Indoor Stadion Indomilk di Kecamatan Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang, Banten, Selasa 22 Maret 2022. (@TangerangNews / Rahmat Hidayat)

TANGERANGNEWS.com-Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Tangerang menggelar tet fisik atlet di GOR Indoor Stadion Indomilk di Kecamatan Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang, Banten untuk persiapan ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) ke-6 pada Selasa 22 Maret 2022.

Tes fisik yang dimulai dari 21-24 Maret 2022, itu diikuti sebanyak 700 atlet dari berbagai cabang olahraga yang akan mewakili Kabupaten Tangerang pada ajang Porprov. Kegiatan tes fisik tersebut dihadiri Ketua KONI Kabupaten Tangerang Komarudin.

Komarudin mengatakan, pihaknya mempersiapkan para atlet agar bisa bersaing dan menjadi juara sesuai dengan yang diharapkan oleh masyarakat Kabupaten Tangerang.

“Tes fisik ini tidak hanya dilakukan sekarang, tetapi sudah dilakukan sejak 2020 lalu,” ungkap Komarudin.

Ia menuturkan bahwa untuk mempersiapkan atlet tidak bisa langsung instan, melainkan membutuhkan proses yang cukup panjang. “Semoga dengan latihan yang cukup panjang ini para atlet dapat menjadi yang terbaik di ajang perlombaan nanti,'' ucap Komarudin.

Adapun tes fisik yang dilakukan, yaitu push up, sit up, jumping, dan sprint. Tes ini dilakukan untuk melatih otot-otot badan serta mengukur kecepatan para atlet.

Sementara para atlet sudah mempersiapkan diri masing-masing, seperti yang dikatakan oleh Najar, salah satu atlet dari cabang Cricket putra.

“Saya sudah mempersiapkan diri dari lima bulan yang lalu, mulai dari menjaga pola makan yang teratur dan latihan bersama degan teman-teman lainnya,” ungkap Najar.

Selanjutnya Najar dan juga para atlet lainnya yang mewakili Kabupaten Tangerang, berharap bisa meraih medali emas. “Saya ingin bisa mengharumkan Kabupaten Tangerang dengan prestasi yang akan saya dapat nanti,'' ucap Najar.

BANTEN
Butuh Pasokan Listrik Besar, PT Aluprima Pacific Industries Serang Gunakan Layanan Suplemen Daya PLN 

Butuh Pasokan Listrik Besar, PT Aluprima Pacific Industries Serang Gunakan Layanan Suplemen Daya PLN 

Sabtu, 22 November 2025 | 18:31

PT Aluprima Pacific Industries, perusahaan aluminium ekstrusi yang beroperasi di Kawasan Industri Cikande, Serang, mulai memanfaatkan Layanan Suplemen Daya (LSD) dari PLN UID Banten

KOTA TANGERANG
Pemotor Dominasi Pelanggaran Operasi Zebra Jaya 2025 di Tangerang, Terbanyak Tidak Pakai Helm

Pemotor Dominasi Pelanggaran Operasi Zebra Jaya 2025 di Tangerang, Terbanyak Tidak Pakai Helm

Minggu, 23 November 2025 | 18:30

Satuan Lalu Lintas Polres Metro Tangerang Kota merilis hasil pelaksanaan Operasi Zebra Jaya 2025 yang digelar pada 17–22 November 2025.

PROPERTI
Akses Tol dan Kawasan Terintegrasi Kerek Nilai Properti di Legok, Rumah Rp400 Juta Melonjak 50% dalam 2 Tahun

Akses Tol dan Kawasan Terintegrasi Kerek Nilai Properti di Legok, Rumah Rp400 Juta Melonjak 50% dalam 2 Tahun

Minggu, 23 November 2025 | 20:19

Kawasan Tangerang Raya, khususnya Legok, kini menjadi sorotan utama sebagai magnet investasi properti dengan kenaikan nilai jual yang fantastis, didorong oleh pengembangan infrastruktur dan kawasan kota yang terintegrasi.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill