Connect With Us

Lindungi Masyarakat dari Berita Sesat, PWI Kabupaten Tangerang Gelar Karya Latih Wartawan

Rangga Agung Zuliansyah | Selasa, 26 April 2022 | 22:01

Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Tangerang bersama Universitas Multimedia Nusantara (UMN) siap melaksanakan Karya Latih Wartawan (KLW) dan diskusi publik. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Tangerang bersama Universitas Multimedia Nusantara (UMN), siap melaksanakan Karya Latih Wartawan (KLW) dan diskusi publik.

Kegiatan ini akan dilaksanakan di Aula UMN, Gading Serpong, Kecamatan Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang, pada Rabu, 27 April 2022.

Ketua PWI Kabupaten Tangerang Sangki Wahyudin mengatakan, kegiatan KLW akan dibagi dua yakni KLW bagi anggota muda dan KLW lanjutan bagi anggota muda, yang akan menaikan statusnya menjadi anggota biasa. 

Sangki menjelaskan, KLW merupakan kegiatan rutin yang digelar PWI sesuai PD-PRT PWI dalam rangka meningkatkan kualitas dan kompetensi wartawan. 

 

“Kegiatan KLW merupakan agenda rutin PWI dalam usaha kami meningkatkan kualitas dan kompetensi wartawan agar lebih profesional. Ini juga sebagai regenerasi di PWI Kabupaten Tangerang," kata Sangki dalam keterangan persnya, Selasa 26 April 2022. 

Meniritnya, KLW tersebut terbuka bagi seluruh wartawan yang ingin mengikutinya. Dalam KLW, akan dirangkaikan juga dengan kegiatan diskusi dengan narasumber yang kompeten dalam bidangnya masing-masing dan aspek berkaitan lainnya.

Skema penyelanggaraan KLW akan diadakan diskusi publik dengan audiens dari berbagai latar belakang. Tujuannya, agar kegiatan jurnalistik dan kode etik penyebaran informasi bisa dipahami masyarakat luas.

“Saya berharap dengan kegiatan ini, masyarakat dapat terlindungi dari paparan informasi menyesatkan dan masyarakat terdidik serta termotivasi oleh berita berkualitas yang disajikan wartawan,” tandasnya.

TOKOH
Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Rabu, 3 Desember 2025 | 18:21

Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor senior Epy Kusnandar meninggal dunia pada Rabu, 3 Desember 2025.Informasi tersebut pertama kali dibagikan melalui unggahan akun Instagram istrinya, Karina Ranau.

AYO! TANGERANG CERDAS
Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Senin, 5 Januari 2026 | 11:12

Tes Kemampuan Akademik atau TKA kembali akan dilaksanakan pada 2026 untuk jenjang SD dan SMP. Pelaksanaan asesmen ini dijadwalkan berlangsung pada April 2026 dan dapat diikuti peserta didik dari jalur pendidikan formal, nonformal, maupun informal.

OPINI
Paradoks IPM Tinggi: Antara Capaian Angka dan Kualitas Manusia

Paradoks IPM Tinggi: Antara Capaian Angka dan Kualitas Manusia

Rabu, 7 Januari 2026 | 19:00

enaikan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kota Tangerang patut diapresiasi. Namun, pertanyaan mendasarnya bukan sekadar soal angka, melainkan arah manusia yang sedang dibentuk.

PROPERTI
Cuma 300 Jutaan! Hunian Modern Gaya Beverly Hills Hadir di Park Serpong

Cuma 300 Jutaan! Hunian Modern Gaya Beverly Hills Hadir di Park Serpong

Kamis, 8 Januari 2026 | 15:19

Siapa bilang hunian mewah dengan sentuhan ala Beverly Hills harus mahal? LippoLand baru saja membuat gebrakan dengan meluncurkan Wonder Collection, koleksi hunian terbaru di kawasan primadona Park Serpong Tangerang

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill