Connect With Us

Pedagang Kopi Jongkok di Pinggir Tol Tangerang Ditertibkan Polisi

Tim TangerangNews.com | Kamis, 28 April 2022 | 07:11

Polresta Tangerang menertibkan pedagang kopi jongkok di pinggir jalan tol untuk amankan jalur mudik dan mencegah kecelakaan. (@TangerangNews / Humas Polresta Tangerang)

TANGERANGNEWS.com–Keberadaan para pedagang yang sering berjualan di pinggir jalan tol Km. 40 hingga Km. 46 ditertibkan oleh personel Satuan Lalu Lintas Polresta Tangerang Polda Banten.  

Pedagang yang ditertibkan di antaranya pedagang asongan, pedagang minuman, dan pedagang kopi atau yang kerap diistilahkan dengan ‘pedagang jongkok’. “Kami tertibkan demi keamanan dan keselamatan para pedagang dan pengguna jalan tol,” ujar Kapolresta Tangerang Kombes Zain Dwi Nugroho dalam keterangannya, Rabu 27 April 2022.

Zain mengatakan, keberadaan para pedagang tersebut dapat membahayakan pengguna jalan tol dan juga jiwa para pedagang. Sebab, lanjut Zain, para pedagang kerap menyeberang atau turun ke badan jalan untuk menjajakan dagangan.

“Kita tahu kecepatan kendaraan di jalan tol, untuk keselamatan dan untuk mencegah terjadinya kecelakaan lalu lintas, maka kami tertibkan,” ungkap  Zain.

Ia menyebutkan sedikitnya ada lima pedagang yang ditertibkan oleh petugas gabungan Polresta Tangerang, personel TNI, dan juga petugas dari MMS selaku pengelola jalan tol. Para pedagang kemudian dibawa ke Pos MMS untuk didata dan mendapatkan pembinaan.

Penertiban dilakukan tidak hanya pedagang, tapi juga parkir liar di bahu jalan tol. Kepada pengendara yang kedapatan parkir sembarangan, diarahkan untuk parkir di rest area apabila hendak istrirahat.

“Kegiatan penertiban pedagang dan parkir liar di jalan tol adalah kegiatan preventif guna mencegah terjadinya kecelakaan dan potensi-potensi yang dapat menghambat arus lalu lintas di jalan tol,” terang Zain.

KOTA TANGERANG
Polisi Tangkap Tiga Pelaku Penganiayaan Berat di Pandeglang, Dua Masih Buron

Polisi Tangkap Tiga Pelaku Penganiayaan Berat di Pandeglang, Dua Masih Buron

Selasa, 4 November 2025 | 11:01

Tim gabungan Polsek Pinang bersama Unit V (Resmob) Satreskrim Polres Metro Tangerang Kota berhasil menangkap tiga pria yang terlibat dalam kasus penganiayaan berat secara bersama-sama,

OPINI
Birokrasi Lumpuh di Era VUCA Akibat Ajal Meritokrasi dan Kronisme Lokal

Birokrasi Lumpuh di Era VUCA Akibat Ajal Meritokrasi dan Kronisme Lokal

Jumat, 31 Oktober 2025 | 12:05

Sistem birokrasi Indonesia pasca-reformasi dibangun di atas optimisme tinggi terhadap meritokrasi. Konsep ini, yang secara ilmiah berarti sistem yang menempatkan seseorang berdasarkan kemampuan, keahlian, dan kinerja (merit), tertuang dalam UU ASN

MANCANEGARA
Khawatir Terpapar Radioaktif Cesium-137, Udang Impor dari Indonesia Ditarik Lagi dari Pasar AS 

Khawatir Terpapar Radioaktif Cesium-137, Udang Impor dari Indonesia Ditarik Lagi dari Pasar AS 

Senin, 20 Oktober 2025 | 12:07

Perusahaan makanan laut asal Seattle, Amerika Serikat (AS), Aquastar, melakukan penarikan sukarela (voluntary recall) terhadap sejumlah produk udang beku yang dijual di berbagai toko ritel besar di seluruh negeri.

SPORT
PSSI Pastikan Pelatih Baru Timnas Indonesia Bukan Shin Tae Yong

PSSI Pastikan Pelatih Baru Timnas Indonesia Bukan Shin Tae Yong

Senin, 3 November 2025 | 18:32

Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI Vivin Cahyani Sungkono menepis isu yang menyebut Shin Tae Yong akan kembali melatih Timnas Indonesia.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill