Connect With Us

Selama Mudik Lebaran 2022, Tol Tangerang-Merak Dilintasi 3,3 juta Kendaraan

Rangga Agung Zuliansyah | Senin, 16 Mei 2022 | 08:41

Gerbang Tol (GT) Cikupa Jalan Tol Tangerang-Merak. (@TangerangNews / Pikiran Rakyat)

TANGERANGNEWS.com-Selama periode mudik Lebaran 2022 pada H-10 hingga H+10, tercatat Tol Tangerang-Merak dilewati 3,36 juta kendaraan.

Adapun jumlah kendaraan yang melintas tersebut mengalami lonjakan sekitar 11,5 persen jika dibandingkan arus mudik 2019 atau sebelum pandemi Covid-19.

“Pada libur mudik 2 tahun lalu itu kendaraan yang melintas mencapai 3,02 juta kendaraan selama periode ini,” kata Kepala Departemen Manajemen CSR dan Humas PT Marga Mandalasakti Uswatun Hasanah, seperti dilansir dari Bisnis, Senin 16 Mei 2022.

Untuk puncak volume arus mudik tertinggi Lebaran tahun ini terjadi pada tanggal 27 April 2022 dengan jumlah kendaraan yang melintas 55.795 unit. Sehingga, terjadi kenaikan 79,88 persen dibandingkan lalu lintas harian rata-rata (LHR).

“Sementara puncak arus balik di Tol Tangerang-Merak terjadi pada hari Minggu 8 Mei 2022 dengan total lalu lintas 166.676 kendaraan, dibandingkan dengan lalu lintas harian rata-rata (LHR) yaitu sebesar 151.759 kendaraan," kata Uswatun.

Meski terjadi peningkatan arus kendaraan, Uswatun mengungkapkan arus kendaraan dapat dikelola dengan aman dan terkendali.

TANGSEL
Pengiriman ke TPAS Cilowong Ditangguhkan, Pemkot Tangsel Alihkan 200 Ton Sampah ke Cileungsi Bogor

Pengiriman ke TPAS Cilowong Ditangguhkan, Pemkot Tangsel Alihkan 200 Ton Sampah ke Cileungsi Bogor

Rabu, 7 Januari 2026 | 20:16

Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) bergerak cepat menanggapi kebijakan Pemerintah Kota Serang yang menghentikan sementara pengiriman sampah ke TPAS Cilowong.

SPORT
Carlos Pena Panggil Eks Pemain Persija Perkuat Lini Tengah Persita Tangerang

Carlos Pena Panggil Eks Pemain Persija Perkuat Lini Tengah Persita Tangerang

Rabu, 7 Januari 2026 | 12:41

Persita Tangerang resmi menambah amunisi baru pada bursa transfer paruh kedua BRI Super League 2025/2026 dengan mendatangkan gelandang asal Spanyol, Ramon Bueno.

HIBURAN
Catat Tanggalnya, Ini Deretan Long Weekend 2026 yang Bisa Dimanfaatkan untuk Liburan

Catat Tanggalnya, Ini Deretan Long Weekend 2026 yang Bisa Dimanfaatkan untuk Liburan

Senin, 5 Januari 2026 | 11:28

Merencanakan liburan sejak awal tahun menjadi strategi yang banyak dipilih masyarakat agar waktu istirahat bisa dimaksimalkan tanpa harus mengambil cuti terlalu banyak.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill