Connect With Us

Kebakaran di Kabupaten Tangerang Capai 125 Kasus, BPBD Sebut Banyak Masyarakat Tidak Paham

Dimas Wisnu Saputra | Jumat, 12 Agustus 2022 | 11:53

Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Tangerang Abdul Munir. (@TangerangNews / Dimas Wisnu Saputra)

TANGERANGNEWS.com-Angka kasus kebakaran di Kabupaten Tangerang masih tinggi. Berdasarkan data Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) setempat, terhitung sejak Januari hingga minggu ke dua bulan Agustus 2022, jumlahnya mencapai 125 kasus.

"Rinciannya perusahaan sebanyak 16, ruko atau warung sebanyak 12, pergudangan 3, rumah atau kontrakan sebanyak 36, sampah limbah dan gardu listrik sebanyak 58," kata Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Tangerang Abdul Munir, Jumat 12 Agustus 2022.

Menurut Abdul, banyaknya kasus kebakaran di Kabupaten Tangerang disebabkan kurangnya pemahaman penanganan tentang kebakaran di masyarakat.

"Seringnya kebakaran pertama mungkin pemahaman masyarakat tentang bahaya kebakaran belum maksimal," jelasnya.

Karena itu, BPBD akan lebih banyak lagi melakukan penyuluhan terhadap masyarakat agar dapat menangani kebakaran. "Perlunya peningkatan penyuluhan tentang bahaya kebakaran," katanya.

BISNIS
Genap 19 Tahun, Paramount Enterprise Perkuat Kiprahnya di Properti Kesehatan dan Perhotelan

Genap 19 Tahun, Paramount Enterprise Perkuat Kiprahnya di Properti Kesehatan dan Perhotelan

Jumat, 14 November 2025 | 10:52

Memasuki usia ke-19 tahun, PT Paramount Enterprise International (Paramount Enterprise) semakin menegaskan kiprahnya sebagai salah satu perusahaan terdepan di sektor properti, kesehatan, dan perhotelan di Indonesia.

AYO! TANGERANG CERDAS
Tak Ada Bocoran, Kemendikdasmen Sebut Soal TKA Berbeda Tiap Perangkat

Tak Ada Bocoran, Kemendikdasmen Sebut Soal TKA Berbeda Tiap Perangkat

Selasa, 4 November 2025 | 12:56

Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) meminta para siswa yang akan mengikuti Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk tidak terpancing mencari bocoran soal.

MANCANEGARA
Zohran Mamdani Diproyeksikan Jadi Wali Kota Muslim Pertama di New York 

Zohran Mamdani Diproyeksikan Jadi Wali Kota Muslim Pertama di New York 

Rabu, 5 November 2025 | 12:34

Nama Zohran Mamdani menjadi sorotan dunia usai hasil proyeksi pemilu menunjukkan dirinya unggul jauh dalam pemilihan Wali Kota New York.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill