Connect With Us

3 Wilayah Ini Rawan Kriminal, Polresta Tangerang Integrasikan CCTV Warga

Dimas Wisnu Saputra | Senin, 20 Maret 2023 | 18:30

Kapolresta Tangerang Kombes Pol Sigit Dany Setiyono. (@TangerangNews / Dimas Wisnu Saputra)

TANGERANGNEWS.com-Sebagai antisipasi kejahatan di bulan Ramadan, Polresta Tangerang memantau wilayah hukumnya lewat CCTV yang terpasang di sejumlah titik.

CCTV yang dipantau tersebut tidak hanya milik Polres, tapi juga milik warga maupun perusahaan yang telah terintegrasi dengan Commad Center Polresta Tangerang. 

Kapolresta Tangerang Kombes Pol Sigit Dany Setiyono menjelaskan pengintegrasian CCTV ini sebagai upaya pihaknya mengajak warga untuk berkolaborasi dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayahnya.

"Supaya mendapatkan kemampuan cakupan wawasan atau penglihatan yang lebih banyak di daerah-daerah, khususnya daerah yang kita identifikasi sebagai daerah potensi kerawanan (kejahatan)," katanya, Senin 20 Maret 2023.

Beberapa wilayah rawan kejahatan tersebut tersebar di beberapa kecamatan seperti Cikupa, Cisoka dan Balaraja. 

Hingga saat ini pihaknya telah memasang 240 CCTV di berbagai titik melalui program Mata Raksa, dari target 300 CCTV.

"Pemasangan ratusan CCTV ini ditujukan untuk memantau aktivitas yang berpotensi mengganggu keamanan dan ketertiban masyarakat," ucapnya.

Meski demikian, Sigit mengatakan pemantauan tetap dilakukan secara menyeluruh, karena semua wilayah dianggap sebagai daerah yang patut diawasi.

"Daerah-daerah yang saya sebutkan itu lebih kepada peristiwa-peristiwa yang sudah terjadi," tandasnya.

BANDARA
Mulai 1 Mei, Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno-Hatta Ditarif Rp3.500

Mulai 1 Mei, Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno-Hatta Ditarif Rp3.500

Jumat, 26 April 2024 | 14:04

Transportasi umum Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno Hatta (Soetta), bakal ditetapkan tarif berbayar sebesar Rp3.500.

BISNIS
Kembangkan Usaha Nasabah Inkulsi, BTPM Syariah Libatkan Mahasiswa Program Kampus Merdeka

Kembangkan Usaha Nasabah Inkulsi, BTPM Syariah Libatkan Mahasiswa Program Kampus Merdeka

Jumat, 3 Mei 2024 | 19:06

Mengawali 2024, kinerja BTPN Syariah tetap terjaga. Hal ini tak lepas dari upaya Bank yang selektif dalam menyalurkan pembiayaan serta program pendampingan yang semakin intensif ke masyarakat inklusi.

BANTEN
Kisah Inspiratif Srikandi PLN Hadapi Tantangan Hadirkan Layanan Listrik 

Kisah Inspiratif Srikandi PLN Hadapi Tantangan Hadirkan Layanan Listrik 

Jumat, 3 Mei 2024 | 17:45

PT PLN (Persero) memberikan kesempatan bagi para pegawai wanita, atau Srikandi PLN, untuk berperan dalam menjaga keandalan pasokan listrik dan memberikan pelayanan terbaik kepada konsumen.

PROPERTI
AMMAIA Ecoforest Hadirkan Hunian Eksklusif Sejuk dan Ramah Lingkungan di Tangerang, Mulai dari Rp1,8 Miliar

AMMAIA Ecoforest Hadirkan Hunian Eksklusif Sejuk dan Ramah Lingkungan di Tangerang, Mulai dari Rp1,8 Miliar

Rabu, 24 April 2024 | 21:36

Astra Land Indonesia (ALI) melalui kerjasama dua developer properti terkemuka Astra Property dan Hongkong Land, menghadirkan kawasan perumahan eksklusif bernama AMMAIA Ecoforest, di kawasan Suvarna Sutera, Cikupa, Kabupaten Tangerang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill