Connect With Us

Bermodal Paras Tampan, Remaja 18 Tahun Tipu Puluhan Wanita se-Jabodetabek

Dimas Wisnu Saputra | Selasa, 21 Maret 2023 | 13:59

Aparat Polsek Panongan menangkap remaja yang menipu puluhan wanita dengan modus mengajak kencan, Selasa 21 Maret 2023. (@TangerangNews / Dimas Wisnu Saputra)

TANGERANGNEWS.com-Seorang pria berinisial FM alias Chiko, 18, melakukan penipuan terhadap sejumlah wanita dengan modus mengajak berkencan.

Korbannya mencapai 20 orang yang berdomisili di wilayah Jabodetabek, sampai akhirnya tertangkap oleh aparat Polsek Panongan, Polresta Tangerang.

Kapolsek Panongan Iptu Hotma Manurung mengatakan, kasus ini berawal dari adanya laporan dari seorang wanita yang mengaku ponselnya dicuri oleh pria, yang dikenalinya dari salah satu aplikasi dating atau kencan.

"Setelah menerima laporan, unit Reskrim Polsek Panongan langsung menangkap pelaku berinisial FM alias Chiko itu," ucap Hotma dalam konferensi persnya, Selasa 21 Maret 2023. 

FM alias Chiko mencuri handphone wanita yang dikencaninya hingga 20 kali di berbagai daerah di Jabodetabek dan yang terakhir di wilayah hukum Polsek Panongan.

Modus dari pelaku ini, menggunakan aplikasi kencan untuk mencari korban wanita. Kemudian, pelaku mengajak korbannya untuk kopi darat.

Pertama kali kencan, pelaku berinteraksi seperti biasa. Kemudian, kedua kalinya bertemu pelaku berpura-pura meminjam ponsel korban dengan berbagai alasan.

"Setelah itu, pelaku langsung meninggalkan korban dengan mengambil HP-nya," ucap Hotma.

Hotma menyebut korbannya selalu wanita. Pelaku selalu aksinya di beberapa tempat di Jabodetabek ada seperti di Depok, Jakarta Pusat, Jakarta Utara dan di Tangerang seperti Cikupa dan Panongan.

"Pelaku kita kenakan Pasal 362 KUHP terkait pencurian dengan ancaman hukuman maksimal 5 tahun," pungkasnya.

AYO! TANGERANG CERDAS
Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:36

Pendaftaran Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk jenjang SD dan SMP dijadwalkan mulai dibuka pada Senin 19 Januari 2026.

TEKNO
Honda Vario 125 Generasi Terbaru Resmi Diluncurkan, Tampil Lebih Sporty dengan Gaya Street

Honda Vario 125 Generasi Terbaru Resmi Diluncurkan, Tampil Lebih Sporty dengan Gaya Street

Selasa, 13 Januari 2026 | 20:37

PT Wahana Makmur Sejati (WMS) membuka awal tahun dengan menghadirkan penyegaran di segmen skutik 125 cc. Melalui gelaran Regional Public Launching, resmi memperkenalkan All New Honda Vario 125

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

HIBURAN
Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Jumat, 9 Januari 2026 | 13:50

Musisi asal Gunung Kawi, Matoha Mino, merilis lagu berjudul Gunung Kawi sebagai bentuk respons terhadap persepsi yang menurutnya keliru dan telah lama berkembang di masyarakat terkait stigma tentang Gunung Kawi

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill