Warga Layangkan Class Action Soal Sampah, Pemkot Tangsel Bakal Bebenah
Minggu, 25 Januari 2026 | 16:36
Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Pemkot Tangsel) menanggapi langkah class action yang ditempuh warganya terkait pengelolaan sampah.
TANGERANGNEWS.com- Jalan penghubung antara desa Cikuya menuju Cikareo, Kecamatan Solear, Kabupaten Tangerang, tampak memprihatinkan.
Pasalnya, kondisi jalan terlihat tidak layak dan rusak parah serta dipenuhi dengan air menggenang sehingga jalanan menjadi licin.
Akibatnya, tidak jarang jalan tersebut menyebabkan sejumlah pengendara sepeda motor terjatuh.
Tampak dalam foto yang diunggah akun Instagram @infotangerang.id, kondisi jalan sudah berlubang di berbagai sisi, sementara di tengah jalan dipasangi pohon pisang.
Menurut penuturan warga sekitar, jalan tersebut sudah beberapa tahun belum diperbaiki hingga kondisinya makin parah.
Unggahan tersebut pun memeroleh ragam komentar dari warganet yang menilai aparat setempat lambat bergerak dan harus menunggu viral terlebih dahulu.
"viralkan di tiktok twitter," tulis akun @thatfad** dikutip Minggu, 30 April 2023.
"kenapa ya tunggu viral dulu baru dikerjain," tulis akun @rafaelaldhi**.
"Pemerintahan setempat tutup mata tutup telinga," tulis akun rayroyanda**.
"Dari pada noel kades camat bupati mending toel wakil rakyat gih, udah mau 2024 masa ngga ada yang ajuin aspirasi perbaikan jalan," tulis akun @aawall_***.
TODAY TAGPemerintah Kota Tangerang Selatan (Pemkot Tangsel) menanggapi langkah class action yang ditempuh warganya terkait pengelolaan sampah.
Tugu titik nol Kabupaten Tangerang yang sempat menjadi kontroversi lantaran memakan anggaran sebesar Rp2,3 miliar kini sudah mulai beroperasi dan dipergunakan sebagai taman literasi digital untuk masyarakat.
Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.
RECOMENDED
Tangerang News
@tangerangnews