Connect With Us

Didesak Tuntaskan Persoalan Jalan Rusak di Kota Tangerang, Angkasa Pura II Bungkam

Achmad Irfan Fauzi | Senin, 21 Maret 2022 | 20:22

Sepanjang Jalan Juanda di Neglasari, Kota Tangerang yang merupakan akses menuju Bandara Soekarno-Hatta kondisinya rusak parah. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Sekelompok warga Batusari, Kecamatan Batuceper, Kota Tangerang menggelar aksi demo terkait rusaknya Jalan Juanda, Senin 21 Maret 2022. Mereka mendesak Pemkot Tangerang dan PT Angkasa Pura II menuntaskan persoalan jalan rusak ini.

"Kami mohon Pemkot Tangerang duduk bareng dengan BUMN Angkasa Pura II Persero. Jadi, kami ingin pembangunan jalan tidak tambal sulam, tetapi dibangun total," jelas Subur, tokoh masyarakat setempat dalam orasinya.

Kabid Bina Marga Dinas PUPR Kota Tangerang Muhammad Ikhsan mengatakan, sampai saat ini belum ada penanganan atas Jalan Juanda yang rusak ini. Sebab, diakuinya, pihaknya terkendala status aset dalam melakukan perbaikan jalan.

"Memang khusus jalur Juanda, Garuda, dan Kali Perancis ada beberapa ruas yang masih berada atau menjadi status asetnya milik Angkasa Pura II," katanya.

Menurut Ikhsan, Jalan Juanda merupakan akses menuju Bandara Internasional Soekarno-Hatta milik aset PT Angkasa Pura II. "Karena status aset itu milik Angkasa Pura II, kita tidak bisa melakukan penanganan," ungkapnya.

Saat dikonfirmasi TangerangNews terkait persoalan tersebut, para pejabat PT Angkasa Pura II bungkam. Seperti VP of Corporate Communication AP II Hufron Kurniadi dan Senior Manager Branch Communication and Legal Bandara Soekarno-Hatta Holik Muardi tak memberikan respons.

BANTEN
Gubernur Banten Instruksikan OPD Kebut 8 Program Prioritas

Gubernur Banten Instruksikan OPD Kebut 8 Program Prioritas

Kamis, 8 Januari 2026 | 23:15

Gubernur Banten Andra Soni menginstruksikan seluruh Kepala Organsiasi Perangkat Daerah (OPD) untuk mempercepat pelaksanaan program prioritas yang selaras dengan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) dan kebijakan nasional.

OPINI
Paradoks IPM Tinggi: Antara Capaian Angka dan Kualitas Manusia

Paradoks IPM Tinggi: Antara Capaian Angka dan Kualitas Manusia

Rabu, 7 Januari 2026 | 19:00

enaikan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kota Tangerang patut diapresiasi. Namun, pertanyaan mendasarnya bukan sekadar soal angka, melainkan arah manusia yang sedang dibentuk.

SPORT
Carlos Pena Panggil Eks Pemain Persija Perkuat Lini Tengah Persita Tangerang

Carlos Pena Panggil Eks Pemain Persija Perkuat Lini Tengah Persita Tangerang

Rabu, 7 Januari 2026 | 12:41

Persita Tangerang resmi menambah amunisi baru pada bursa transfer paruh kedua BRI Super League 2025/2026 dengan mendatangkan gelandang asal Spanyol, Ramon Bueno.

BANDARA
Penumpang di Bandara Soekarno-Hatta Sepanjang Libur Nataru 2026 Tembus 3,52 Juta

Penumpang di Bandara Soekarno-Hatta Sepanjang Libur Nataru 2026 Tembus 3,52 Juta

Rabu, 7 Januari 2026 | 20:28

Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta), Kota Tangerang, sukses menutup periode libur Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 (Nataru) dengan catatan performa yang gemilang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill