Connect With Us

HUT Bhayangkara ke-77, Kapolresta Tangerang Minta Anggotanya Lebih Terbuka dengan Masyarakat

Dimas Wisnu Saputra | Minggu, 2 Juli 2023 | 12:53

Kapolresta Tangerang Kombespol Sigit Dany Setiyono usai upacara HUT Bhayangkara di Lapangan Puspemkab Tangerang, Sabtu, 1 Juli 2023. (@TangerangNews / Dimas Wisnu Saputra)

TANGERANGNEWS.com-Kapolresta Tangerang Kombespol Sigit Dany Setiyono menyebut HUT Bhayangkara ke-77 ini merupakan momentum untuk polisi membuka komunikasi dan lebih terbuka kepada masyarakat.

Hal itu dikatakannya setelah upacara HUT Bhayangkara di Lapangan Puspemkab Tangerang, Sabtu, 1 Juli 2023.

"ini menjadi momentum kami untuk terus bercermin seberapa jauh dan seberapa banyak kami sudah berbuat kepada masyarakat. Juga menjadi momentum kami untuk membuka komunikasi dan lebih terbuka lagi," ucapnya.

Selain itu, Sigit katakan berharap kepolisian lebih dekat dengan masyarakat dan menjawab semua kebutuhan masyarakat.

"Harapan kami bisa menjadi kebanggan dari masyarakat khususnya di Kabupaten Tangerang," kata Sigit.

Hari Bhayangkara ke-77 juga untuk kesiapan pihaknya, dalam menyongsong agenda demokrasi yakni Pemilu, Pilpres dan Pilkada serentak 2024.

"Termasuk di Pilkades yang akan diselenggarakan kemungkinan di September nanti," tambah Sigit.

TOKOH
Innalilahi, Wapres Ke-9 Hamzah Haz Tutup Usia

Innalilahi, Wapres Ke-9 Hamzah Haz Tutup Usia

Rabu, 24 Juli 2024 | 14:18

Wakil Presiden (wapres) ke-9 Republik Indonesia, Hamzah Haz dikabarkan tutup usia pada Rabu, 24 Juli 2024 di Klinik Tegalan, sekira pukul 09.30 pagi tadi.

HIBURAN
Pesta Kuliner dengan 2.000 Lampion Bunga Hadir di Tangcity Mal

Pesta Kuliner dengan 2.000 Lampion Bunga Hadir di Tangcity Mal

Jumat, 26 Juli 2024 | 16:17

Tangcity Mall kembali menggelar event kuliner yang selalu dinanti oleh masyarakat Tangerang dan sekitarnya, bertajuk Rame-Rame Jajan Kuliner: Taman Raya (Taman Rasa & Cahaya).

KOTA TANGERANG
KPU Kota Tangerang Sosialisasikan Pencalonan Kepala Daerah

KPU Kota Tangerang Sosialisasikan Pencalonan Kepala Daerah

Kamis, 25 Juli 2024 | 21:16

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tangerang menyosialisasikan peraturan KPU tentang pencalonan Gubernur dan Wakil Gubernur Banten, Walikota dan Wakil Walikota Tangerang untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill