Connect With Us

GMNI Kabupaten Tangerang Pertanyakan Keterlibatan Perumda Pasar NKR dalam Kericuhan Pasar Kutabumi

Dimas Wisnu Saputra | Minggu, 8 Oktober 2023 | 04:39

Teguh Maulana, Sekjen DPC GMNI Kabupaten Tangerang, Minggu 8 Oktober 2023. (@TangerangNews / Dimas Wisnu Saputra)

TANGERANGNEWS.com-Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) Kabupaten Tangerang sempat mempertanyakan adanya dugaan keterlibatan Perumda Pasar Niaga Kerta Raharja (NKR) dalam penyerangan pedangan Pasar Kutabumi, Kecamatan Pasar Kemis.

Namun pihak Perumda Pasar bungkam tanpa menjawab klarifikasi saat Rembuk Guyub di Mako Polresta Tangerang, pada Jumat 6 Oktober 2023, kemarin.

"Pihak perumda hanya memaparkan regulasi, serta sekedar melayangkan kata maaf atas tindak pidana yang telah terjadi," kata Teguh Maulana, Sekjen DPC GMNI Kabupaten Tangerang, Minggu 8 Oktober 2023.

Teguh menyayangkan pihak Perumda NKR yang bungkam tersebut. Sedangkan yang pihaknya minta adalah klarifikasi berdasarkan temuan-temuan di lapangan tentang dugaan keterlibatan Perumda yang membayar preman.

Termasuk beberapa oknum kelompok ormas yang melakukan tindakan represif yang berujung pidana itu.

"Yang kami pertanyakan di sini, kata maaf merujuk kemana? Apakah sebatas itikad untuk menenangkan pedagang dan para korban, atau pengakuan suatu kesalahan?" tanya Teguh.

Dalam hal ini, GMNI mendesak Pemerintah Kabupaten Tangerang bertanggung jawab serta mengklarifikasi persoalan di Pasar Kutabumi, agar persoalan ini dapat terungkap.

"Keharusan pemerintah untuk bertanggungjawab serta mengklarifikasi," tandas Teguh.

WISATA
Taman Rasa Gading Serpong, Surga Kuliner Spot Nongkrong Pecinta Makan Enak

Taman Rasa Gading Serpong, Surga Kuliner Spot Nongkrong Pecinta Makan Enak

Jumat, 7 November 2025 | 20:19

Gading Serpong punya destinasi kuliner baru yang siap menggoyang lidah para pecinta makan enak. Nama tempatnya Taman Rasa.

MANCANEGARA
Zohran Mamdani Diproyeksikan Jadi Wali Kota Muslim Pertama di New York 

Zohran Mamdani Diproyeksikan Jadi Wali Kota Muslim Pertama di New York 

Rabu, 5 November 2025 | 12:34

Nama Zohran Mamdani menjadi sorotan dunia usai hasil proyeksi pemilu menunjukkan dirinya unggul jauh dalam pemilihan Wali Kota New York.

TANGSEL
Siapkan Anggaran Khusus, Pemkot Tangsel Gandeng BRIN dan ITI Atasi Masalah Air Lindi Sampah

Siapkan Anggaran Khusus, Pemkot Tangsel Gandeng BRIN dan ITI Atasi Masalah Air Lindi Sampah

Kamis, 6 November 2025 | 21:25

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangsel menggandeng Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) serta Institut Teknologi Indonesia (ITI) untuk mencari solusi pengangkutan dan penanganan cairan limbah hasil timbunan sampah di TPA Cipeucang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill