Connect With Us

GMNI Kabupaten Tangerang Pertanyakan Keterlibatan Perumda Pasar NKR dalam Kericuhan Pasar Kutabumi

Dimas Wisnu Saputra | Minggu, 8 Oktober 2023 | 04:39

Teguh Maulana, Sekjen DPC GMNI Kabupaten Tangerang, Minggu 8 Oktober 2023. (@TangerangNews / Dimas Wisnu Saputra)

TANGERANGNEWS.com-Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) Kabupaten Tangerang sempat mempertanyakan adanya dugaan keterlibatan Perumda Pasar Niaga Kerta Raharja (NKR) dalam penyerangan pedangan Pasar Kutabumi, Kecamatan Pasar Kemis.

Namun pihak Perumda Pasar bungkam tanpa menjawab klarifikasi saat Rembuk Guyub di Mako Polresta Tangerang, pada Jumat 6 Oktober 2023, kemarin.

"Pihak perumda hanya memaparkan regulasi, serta sekedar melayangkan kata maaf atas tindak pidana yang telah terjadi," kata Teguh Maulana, Sekjen DPC GMNI Kabupaten Tangerang, Minggu 8 Oktober 2023.

Teguh menyayangkan pihak Perumda NKR yang bungkam tersebut. Sedangkan yang pihaknya minta adalah klarifikasi berdasarkan temuan-temuan di lapangan tentang dugaan keterlibatan Perumda yang membayar preman.

Termasuk beberapa oknum kelompok ormas yang melakukan tindakan represif yang berujung pidana itu.

"Yang kami pertanyakan di sini, kata maaf merujuk kemana? Apakah sebatas itikad untuk menenangkan pedagang dan para korban, atau pengakuan suatu kesalahan?" tanya Teguh.

Dalam hal ini, GMNI mendesak Pemerintah Kabupaten Tangerang bertanggung jawab serta mengklarifikasi persoalan di Pasar Kutabumi, agar persoalan ini dapat terungkap.

"Keharusan pemerintah untuk bertanggungjawab serta mengklarifikasi," tandas Teguh.

AYO! TANGERANG CERDAS
Tak Ada Bocoran, Kemendikdasmen Sebut Soal TKA Berbeda Tiap Perangkat

Tak Ada Bocoran, Kemendikdasmen Sebut Soal TKA Berbeda Tiap Perangkat

Selasa, 4 November 2025 | 12:56

Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) meminta para siswa yang akan mengikuti Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk tidak terpancing mencari bocoran soal.

BANTEN
Kuota Haji di Banten Berkurang 210 Jemaah, Masa Tunggu jadi 26 Tahun

Kuota Haji di Banten Berkurang 210 Jemaah, Masa Tunggu jadi 26 Tahun

Jumat, 14 November 2025 | 18:31

Kementerian Haji dan Umroh telah resmi memublikasikan pembagian kuota haji reguler tahun 2026. Provinsi Banten sendiri mendapat pengurangan kuota hingga ratusan.

WISATA
Atria dan Fame Hotel Masuk 10% Terbaik Versi Tripadvisor

Atria dan Fame Hotel Masuk 10% Terbaik Versi Tripadvisor

Jumat, 14 November 2025 | 10:45

Parador Hotels & Resorts kembali mencatatkan prestasi membanggakan di tingkat internasional. Dua hotelnya, Atria Residences Gading Serpong dan Fame Hotel Gading Serpong berhasil meraih penghargaan Tripadvisor Travellers Choice Awards 2025

PROPERTI
Paramount Land Buka Penjualan Terbatas Dua Studio Loft Unggulan di Gading Serpong, Segini Harganya

Paramount Land Buka Penjualan Terbatas Dua Studio Loft Unggulan di Gading Serpong, Segini Harganya

Jumat, 7 November 2025 | 13:56

Paramount Land kembali menawarkan penjualan terbatas untuk dua produk komersial andalannya di kawasan Paramount Gading Serpong.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill