Connect With Us

Remaja Bonceng Tiga Hantam Truk di Solear Tangerang, 1 Tewas 2 Luka-luka

Dimas Wisnu Saputra | Sabtu, 14 Oktober 2023 | 00:18

Kecelakaan maut menyebabkan satu remaja tewas dan dua temannya luka-luka di Jalan Raya Cisoka-Adiyasa Kampung Cisalak, Desa Cirendeu, Kecamatan Solear, Kabupaten Tangerang, pada Sabtu, 14 Oktober 2023, dini hari. (@TangerangNews / Dimas Wisnu Saputra)

TANGERANGNEWS.com-Tiga remaja menjadi korban kecelakaan di Jalan Raya Cisoka-Adiyasa Kampung Cisalak, Desa Cirendeu, Kecamatan Solear, Kabupaten Tangerang, pada Sabtu, 14 Oktober 2023 pukul 02.30 WIB.

Kasubnit Laka Lantas Polresta Tangerang Ipda Adi Silpaturohman mengatakan akibat kecelakaan maut itu, satu korban meninggal dunia dan dua lainnya luka-luka.

"Mereka boncengan tiga, meninggal berinisial DMS, 16, luka berat itu RA, 16, dan luka ringan BS,17, " ucap Adi kepada Tangerangnews.com.

Adi menjelaskan, kronologis kecelakaan berawal saat ketiga korban berbonceng menggunakan sepeda motor Honda Beat dengan nomor polisi B 6506 GFH.

"Motor dikendarai BS. Sementara temannya, RA dan DMS dibonceng," jelasnya.

Ketika itu mereka melaju dari arah Cisoka menuju arah Adiyasa. Sesampainya di lokasi kejadian, sepeda motor mereka membentur bagian depan kendaraan dump truk dengan nomor polisi B-9665-JYT.

"Akibat kecelakaan tersebut korban yang masih selamat dievakuasi ke RSUD Balaraja," pungkasnya.

WISATA
Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Selasa, 20 Januari 2026 | 19:51

Tugu titik nol Kabupaten Tangerang yang sempat menjadi kontroversi lantaran memakan anggaran sebesar Rp2,3 miliar kini sudah mulai beroperasi dan dipergunakan sebagai taman literasi digital untuk masyarakat.

OPINI
Perayaan Imlek di Masjid Istiqlal, Sinkretisme Agama yang Dilarang Islam

Perayaan Imlek di Masjid Istiqlal, Sinkretisme Agama yang Dilarang Islam

Senin, 26 Januari 2026 | 18:51

Suatu ketika kafir Quraish menawarkan kepada Rasulullah Muhammad saw agar Rasulillah Muhammad saw berkenan untuk menyembah sesembahan mereka sehingga merekapun berkenan menyembah Allah Swt, secara bergantian.

NASIONAL
Krisis Air Bersih Pasca Bencana, Produsen Pipa HDPE Tangerang Siap Dukung Kebutuhan Infrastruktur

Krisis Air Bersih Pasca Bencana, Produsen Pipa HDPE Tangerang Siap Dukung Kebutuhan Infrastruktur

Senin, 26 Januari 2026 | 21:07

Sejumlah bencana alam yang terjadi dalam beberapa waktu terakhir di berbagai daerah Indonesia kembali memunculkan persoalan klasik namun krusial, yakni krisis air bersih.

BISNIS
Dekati Kawasan Hunian, COURTS Buka Gerai One-Stop Shopping di Bintaro Xchange

Dekati Kawasan Hunian, COURTS Buka Gerai One-Stop Shopping di Bintaro Xchange

Sabtu, 24 Januari 2026 | 23:40

Warga urban Jakarta dan sekitarnya tidak lagi harus menembus macet menuju pusat kota, untuk belanja kebutuhan perlengkapan rumah tangga.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill