Connect With Us

Diduga Ngantuk, Pemotor Tewas Usai Seruduk Mobil di U-Turn Cikokol Tangerang

Fahrul Dwi Putra | Jumat, 15 September 2023 | 19:35

Peristiwa kecelakaan yang menewaskan seorang pemotor di Jalan MH Thamrin, Cikokol, Kecamatan Tangerang, Kota Tangerang, Sabtu, 16 September 2023, sekira pukul 3.30 WIB. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com- Terjadi kecelakaan lalu lintas yang menyebabkan seorang pemotor pria tewas di Jalan MH Thamrin, Cikokol, Kecamatan Tangerang, Kota Tangerang, Sabtu, 16 September 2023, sekira pukul 3.30 WIB. 

Berdasarkan informasi, peristiwa tersebut terjadi di u-turn atau putaran balik depan Indogrosir Cikokol. Saat itu diduga pemotor tersebut dalam keadaan mengantuk.

Akibat mengantuk dan hilang fokus, korban warga asal Kecamatan Neglasari, Kota Tangerang yang mengendarai sepeda motor Yamaha Mio dengan nomor polisi B-6075-COX itu pun menabrak bagian belakang mobil.

Hal itu terlihat dari sepeda motor yang ringsek pada bagian depan, sementara korban dikabarkan tewas di tempat.

Menurut penuturan saksi di lokasi, mobil yang ditabrak oleh korban langsung melarikan diri.

Saat ini korban telah dievakuasi menggunakan ambulans yang dibantu oleh warga setempat ke RSUD Tangerang.

NASIONAL
Diskon Tambah Daya 50 Persen Cuma Sampai Tanggal 23 November, Begini Cara Dapat Promonya

Diskon Tambah Daya 50 Persen Cuma Sampai Tanggal 23 November, Begini Cara Dapat Promonya

Sabtu, 15 November 2025 | 23:23

Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan, PLN meluncurkan program promo bertajuk Power Hero yang memberi potongan biaya tambah daya listrik hingga 50 persen.

AYO! TANGERANG CERDAS
Tak Ada Bocoran, Kemendikdasmen Sebut Soal TKA Berbeda Tiap Perangkat

Tak Ada Bocoran, Kemendikdasmen Sebut Soal TKA Berbeda Tiap Perangkat

Selasa, 4 November 2025 | 12:56

Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) meminta para siswa yang akan mengikuti Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk tidak terpancing mencari bocoran soal.

KOTA TANGERANG
Pemkot Tangerang Gelontorkan Rp62,2 Miliar untuk Gaji 5.591 PPPK Paruh Waktu

Pemkot Tangerang Gelontorkan Rp62,2 Miliar untuk Gaji 5.591 PPPK Paruh Waktu

Selasa, 18 November 2025 | 17:35

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang menjamin kemampuan fiskal daerah untuk mendukung pembiayaan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Paruh Waktu dalam kondisi aman.

BANTEN
Hati-hati, Ini Titik Lokasi Rawan Razia Operasi Zebra 2025 di Tangerang 

Hati-hati, Ini Titik Lokasi Rawan Razia Operasi Zebra 2025 di Tangerang 

Senin, 17 November 2025 | 05:53

Kegiatan Operasi Zebra 2025 akan berlangsung mulai 17 hingga 30 November di Kota Tangerang dan wilayah sekitarnya. Operasi ini digelar dalam rangka mempersiapkan pengamanan jelang libur Natal dan Tahun Baru

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill