Connect With Us

Pj Bupati Tangerang Dorong Koperasi Jadi Pendongkrak Ekonomi Masyarakat 

Fahrul Dwi Putra | Jumat, 12 Juli 2024 | 15:34

Penjabat (Pj) Bupati Tangerang Andi Ony dalam peringatan puncak HUT ke-77 Koperasi tingkat Kabupaten Tangerang di Alun-alun Tigaraksa, Puspemkab Tangerang pada Jumat, 12 Juli 2024. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Koperasi didorong berperan dalam pendongkrak perekonomian dan kesejahteraan masyarakat Kabupaten Tangerang. 

Hal ini disampaikan Penjabat (Pj) Bupati Tangerang Andi Ony dalam peringatan puncak HUT ke-77 Koperasi tingkat Kabupaten Tangerang di Alun-alun Tigaraksa, Puspemkab Tangerang pada Jumat, 12 Juli 2024.

Menurutnya, koperasi sebagai soko guru ekonomi harus juga mampu memacu dan mendorong pertumbuhan usaha ekonomi mikro yang ada di Kabupaten Tangerang

Andi Ony juga menyoroti bahwa Hari Koperasi kali ini menjadi momen penting untuk merefleksikan peran strategis koperasi di Indonesia, terutama di Kabupaten Tangerang. 

Koperasi diharapkan memainkan peran vital dalam meningkatkan kesejahteraan anggota dan masyarakat secara keseluruhan.

"Hari Koperasi ini memiliki momentum bagi peran strategis dan vital koperasi di masyarakat, terutama dalam mendorong perekonomian," ungkap Andi dalam sambutannya.

Lanjutnya, Pemkab Tangerang telah memberikan pendampingan dan pembinaan kepada lebih dari 800 koperasi dari total sekitar 1.800 koperasi yang ada di Kabupaten Tangerang.

"Kita akan terus memperluas pendampingan dan pembinaan kepada seluruh koperasi yang ada, kemudian mendukung usaha UMKM dalam mendukung pembangunan Kabupaten Tangerang," katanya.

Kepala Dinas Koperasi dan Usaha Mikro Anna Ratna Maemunah menjelaskan, tujuan kegiatan ini adalah untuk menggelorakan gerakan koperasi, mengkonsolidasi, akselerasi, dan ekskalasi ekonomi mikro dan kecil melalui gerakan koperasi di Kabupaten Tangerang.

Anna juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan dukungan dan kontribusi sehingga acara perayaan Hari Koperasi ke-77 tingkat Kabupaten Tangerang berjalan lancar dan sukses. Acara ini juga dirangkaikan dengan pameran produk usaha mikro Kabupaten Tangerang.

"Terima masih kepada semua pihak atas dukungan dan kontribusi sehingga acara ini dapat terlaksana. Insya Allah akan terlaksana dengan baik," ucapnya.

HIBURAN
Rekayasa Lalu Lintas Jalan Kawasan Pintu Air 10, Jadi Tempat Syuting Film Teranyar Lisa Blackpink dan Ma Dong-seok

Rekayasa Lalu Lintas Jalan Kawasan Pintu Air 10, Jadi Tempat Syuting Film Teranyar Lisa Blackpink dan Ma Dong-seok

Kamis, 29 Januari 2026 | 07:43

Sat Lantas Polres Metro Tangerang Kota menerapkan rekayasa lalu lintas selama beberapa hari ke depan seiring dengan penggunaan lokasi tersebut sebagai salah satu titik syuting film internasional terbaru yang dibintangi Lisa BLACKPINK

BANTEN
Atasi Sampah Tangsel, Pemprov Banten Sebar Toren POC ke TPS3R

Atasi Sampah Tangsel, Pemprov Banten Sebar Toren POC ke TPS3R

Jumat, 30 Januari 2026 | 00:11

Pemerintah Provinsi Banten turut membantu mengatasi sampah di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) dengan mulai mendistribusikan fasilitas Toren Pupuk Organik Cair (POC) dan sistem Biogas.

WISATA
Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Selasa, 20 Januari 2026 | 19:51

Tugu titik nol Kabupaten Tangerang yang sempat menjadi kontroversi lantaran memakan anggaran sebesar Rp2,3 miliar kini sudah mulai beroperasi dan dipergunakan sebagai taman literasi digital untuk masyarakat.

SPORT
Gagal Rebut Poin Penuh dari Bhayangkara FC, Persita Alihkan Fokus ke Persija  

Gagal Rebut Poin Penuh dari Bhayangkara FC, Persita Alihkan Fokus ke Persija  

Rabu, 28 Januari 2026 | 12:44

Persita Tangerang langsung mengalihkan fokus ke laga berikutnya setelah bermain imbang 1-1 melawan Bhayangkara Presisi Lampung FC.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill