Connect With Us

Pekerja Proyek Tenggelam di Danau Cisauk Tangerang Ditemukan Tewas

Yanto | Selasa, 16 Juli 2024 | 16:04

Evakuasi pekerja proyek yang tenggelam saat mancing di danau bekas galian pasir di Cisauk, Kabupaten Tangerang, Selasa 16 Juli 2024, subuh. (@TangerangNews / Yanto)

TANGERANGNEWS.com-Seorang pria inisial MR, 25, yang tenggelam saat tengah memancing di danau galian Apoh, Desa Cisauk Girang, Kelurahan Cisauk, Kecamatan Cisauk, Kabupaten Tangerang, ditemukan meninggal dunia, Selasa 16 Juli 2024. 

Komandan Team Basarnas Andi Firmansyah mengatakan, korban yang berprofesi sebagai pekerja proyek bangunan ini ditemukan mengambang di tengah-tengah danau sekitar pukul 04.00 WIB

"Pada saat itu sedang menyisir lokasi sekitar TKP, sekitar jam 4 subuh korban mengambang ke atas, namun sudah dalam keadaan meninggal dunia," ujar.

Kemudian, korban dibawa ke RSUD Kabupaten Tangerang dan langsung diserahkan kepada saudaranya yang tinggal di Kampung Cisauk, RT07/04, Desa Situ Gadung, Kecamatan Pagedangan, Kabupaten Tangerang. 

"Selanjutnya korban dibawa pulang ke tempat tinggalnya di Malingping, Lebak, Banten, untuk dimakamkan," imbuh Andi.

OPINI
Bukan Kandang Setan, Tapi Benteng Digital

Bukan Kandang Setan, Tapi Benteng Digital

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:22

Argumentasi yang dibangun oleh Khikmawanto mengenai urgensi pembuatan "Kandang Setan" di Kota Tangerang memang terdengar seperti sebuah kejujuran yang menyentak di tengah kelesuan moralitas publik.

SPORT
John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

Selasa, 20 Januari 2026 | 08:25

Pelatih baru Tim Nasional (Timnas) Indonesia mengungkapkan kesannya usai mendengar pemutaran lagu kebangsaan Indonesia Raya, Selasa, 13 Januari 2026, lalu.

KOTA TANGERANG
Dramatis, Bayi Lahir Selamat di Tengah Banjir Cipondoh Tangerang

Dramatis, Bayi Lahir Selamat di Tengah Banjir Cipondoh Tangerang

Jumat, 23 Januari 2026 | 20:42

Di balik kepungan banjir yang melanda sejumlah wilayah di Kota Tangerang, sebuah kabar membahagiakan menyeruak dari RW 04, Kelurahan Petir, Kecamatan Cipondoh.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill