Connect With Us

Pekerja Proyek Tenggelam di Danau Cisauk Tangerang Ditemukan Tewas

Yanto | Selasa, 16 Juli 2024 | 16:04

Evakuasi pekerja proyek yang tenggelam saat mancing di danau bekas galian pasir di Cisauk, Kabupaten Tangerang, Selasa 16 Juli 2024, subuh. (@TangerangNews / Yanto)

TANGERANGNEWS.com-Seorang pria inisial MR, 25, yang tenggelam saat tengah memancing di danau galian Apoh, Desa Cisauk Girang, Kelurahan Cisauk, Kecamatan Cisauk, Kabupaten Tangerang, ditemukan meninggal dunia, Selasa 16 Juli 2024. 

Komandan Team Basarnas Andi Firmansyah mengatakan, korban yang berprofesi sebagai pekerja proyek bangunan ini ditemukan mengambang di tengah-tengah danau sekitar pukul 04.00 WIB

"Pada saat itu sedang menyisir lokasi sekitar TKP, sekitar jam 4 subuh korban mengambang ke atas, namun sudah dalam keadaan meninggal dunia," ujar.

Kemudian, korban dibawa ke RSUD Kabupaten Tangerang dan langsung diserahkan kepada saudaranya yang tinggal di Kampung Cisauk, RT07/04, Desa Situ Gadung, Kecamatan Pagedangan, Kabupaten Tangerang. 

"Selanjutnya korban dibawa pulang ke tempat tinggalnya di Malingping, Lebak, Banten, untuk dimakamkan," imbuh Andi.

BANTEN
Pemprov Banten Mulai Bangun 2 Sekolah Rakyat, Ditarget Selesai Agustus 2026

Pemprov Banten Mulai Bangun 2 Sekolah Rakyat, Ditarget Selesai Agustus 2026

Senin, 12 Januari 2026 | 21:50

Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten resmi memulai pembangunan dua Sekolah Rakyat di Lebak dan Pandeglang. Proyek ini direncanakan berjalan cepat dan ditargetkan selesai pada Agustus 2026.

OPINI
Pendidikan sebagai Perlawanan Perempuan terhadap Kemiskinan Struktural

Pendidikan sebagai Perlawanan Perempuan terhadap Kemiskinan Struktural

Senin, 12 Januari 2026 | 20:30

Kemiskinan tidak pernah benar-benar netral. Ia punya wajah, dan sering kali wajah itu adalah perempuan. Ketika kemiskinan terjadi, perempuan biasanya menjadi pihak yang paling dulu mengalah, paling lama bertahan, dan paling sedikit didengar.

PROPERTI
Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Jumat, 9 Januari 2026 | 18:47

Kawasan Paramount Gading Serpong tidak hanya dikembangkan sebagai kawasan hunian, wilayah ini dirancang dengan konsep terpadu yang mencakup area komersial, fasilitas pendidikan, layanan kesehatan, hingga ruang publik penunjang aktivitas masyarakat.

KOTA TANGERANG
Belum Ada Temuan Kasus Superflu di Kota Tangerang, Ini Bedanya dengan Flu Biasa

Belum Ada Temuan Kasus Superflu di Kota Tangerang, Ini Bedanya dengan Flu Biasa

Selasa, 13 Januari 2026 | 11:18

Hingga pertengahan Januari 2026 belum ditemukan kasus virus superflu di wilayah Kota Tangerang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill