Connect With Us

Pelaku Pembunuh Wanita Asal Binong yang Ditemukan Tanpa Kepala Ditangkap

Rangga Agung Zuliansyah | Kamis, 31 Oktober 2024 | 14:37

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Ade Ary Syam. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Terduga pelaku pembunuhan wanita warga Binong, Kecamatan Curug, Kabupaten Tangerang yang mayatnya ditemukan tanpa kepala di Muara Baru, Jakarta Utara, telah ditangkap.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi memastikan penangkapan pelaku pembunuh wanita berinisial SH, 40, tersebut, Kamis 31 Oktober 2024.

"Tersangka mutilasi sudah tertangkap,” ungkapnya sambil menunjukkan foto tersangka kepada awak media, seperti dilansir dari Jawa Pos.

Diketahui sebelumnya, mayat wanita tanpa kepala ditemukan warga di kawasan Muara Baru, Jakut, Selasa 29 Oktober 2023. 

Keesokan harinya, bagian kepala korban korban baru ditemukan di kawasan Pluit, Jakarta Utara, Rabu 30 Oktober 2024.

Korban diketahui merupakan warga Jalan Kampung Babakan, Kelurahan Binong, Kecamatan Curug, Kabupaten Tangerang.

Zulfikri, adik ipar korban menjelaskan sebelum ditemukan tewas, SH sempat berpamitan kepada keluarga untuk berangkat kerja ke Jakarta pada Minggu 27 Oktober 2024.

Namun korban tidak menceritakan sesuatu yang terjadi pada dirinya.

"Awalnya dia tidak cerita, hanya berpamitan mau berangkat kerja. Tiba-tiba dengar kabar duka dari pihak Kepolisian, kami sekeluarga kaget," katanya saat ditemui di rumah duka, Rabu 30 Oktober 2024.

Sebelum pergi, ia melakukan hal-hal di rumah seperti biasa dan berkomunikasi dengan orang tuanya.

"Sabtu dan Minggu masih ketemu. Sempat beliin mie ayam buat orang tuanya. Lalu, pada hari Senin tidak bisa dihubungi, (Whatsapp) hanya checklist satu," terang Zulfikri. 

Korban berstatus janda karena suaminya telah meninggal beberapa waktu lalu. Kepergian korban meninggalkan empat anak yang masih duduk di bangku SMP dan SMA. 

AYO! TANGERANG CERDAS
Tak Ada Bocoran, Kemendikdasmen Sebut Soal TKA Berbeda Tiap Perangkat

Tak Ada Bocoran, Kemendikdasmen Sebut Soal TKA Berbeda Tiap Perangkat

Selasa, 4 November 2025 | 12:56

Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) meminta para siswa yang akan mengikuti Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk tidak terpancing mencari bocoran soal.

TANGSEL
Siapkan Anggaran Khusus, Pemkot Tangsel Gandeng BRIN dan ITI Atasi Masalah Air Lindi Sampah

Siapkan Anggaran Khusus, Pemkot Tangsel Gandeng BRIN dan ITI Atasi Masalah Air Lindi Sampah

Kamis, 6 November 2025 | 21:25

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangsel menggandeng Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) serta Institut Teknologi Indonesia (ITI) untuk mencari solusi pengangkutan dan penanganan cairan limbah hasil timbunan sampah di TPA Cipeucang.

WISATA
Taman Rasa Gading Serpong, Surga Kuliner Spot Nongkrong Pecinta Makan Enak

Taman Rasa Gading Serpong, Surga Kuliner Spot Nongkrong Pecinta Makan Enak

Jumat, 7 November 2025 | 20:19

Gading Serpong punya destinasi kuliner baru yang siap menggoyang lidah para pecinta makan enak. Nama tempatnya Taman Rasa.

KOTA TANGERANG
Kebut Normalisasi Kali Angke, Pemkot Tangerang Siapkan Pembebasan Lahan untuk Turap

Kebut Normalisasi Kali Angke, Pemkot Tangerang Siapkan Pembebasan Lahan untuk Turap

Sabtu, 8 November 2025 | 23:20

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang bergerak cepat dalam upaya meminimalisir risiko banjir dengan fokus pada percepatan normalisasi Kali Angke dan Kali Wetan.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill