Connect With Us

Jusuf Kalla Terima Rp1,5 Miliar Bantuan Kemanusiaan dari Pemkab Tangerang untuk Palestina 

Fahrul Dwi Putra | Selasa, 16 September 2025 | 16:36

Bupati Tangerang, Moch. Maesyal Rasyid dan PMI Kabupaten Tangerang salurkan bantuan untuk Palestina melalui PMI Indonesia yang diserahkan langsung kepada Ketua Umum PMI, Jusuf Kala di Kantor PMI, Jakarta Pusat, Selasa, 16 September 2025. (@TangerangNews / Redaksi )

TANGERANGNEWS.com- Ketua Umum Palang Merah Indonesia (PMI) secara simbolis menerima bantuan kemanusiaan sebesar Rp1,5 miliar dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang untuk diserahkan kepada masyarakat Gaza, Palestina, yang menjadi korban konflik berkepanjangan dengan Israel, di Kantor PMI Pusat, Jakarta, Selasa, 16 September 2025.

Bupati Tangerang Moch. Maesyal Rasyid menjelaskan, dana tersebut berasal dari hasil penggalangan antara masyarakat dan aparatur sipil negara (ASN) yang digalang sejak Februari 2025.

"Mungkin, bantuan yang diberikan ini tidak dapat menghapuskan seluruh penderitaan masyarakat Palestina. Tetapi, kami berharap semoga bantuan yang diberikan dapat meringankan beban saudara kita, dan kami juga ingin membuktikan bahwa kami menolak segala bentuk penjajahan yang ada di dunia," ujar pria yang juga akrab disapa Rudi Maesyal.

Dalam kesempatan yang sama, Ketua Umum PMI Jusuf Kalla menggambarkan kondisi Palestina saat ini sangat mengkhawatirkan. 

"Mereka ini (Israel) menyerang membabi buta karena didukung dua orang gila yang haus darah bagaikan drakula, yaitu Benyamin Netanyahu dan Donald Trump," ungkap Jusuf Kalla.

Ia menambahkan, bantuan tersebut akan segera didistribusikan kepada masyarakat Palestina. 

"Terima kasih kepada masyarakat Kabupaten Tangerang beserta Pemerintah Kabupaten Tangerang. Atas kepeduliannya kepada masyarakat Palestina, selama konflik Gaza PMI Indonesia sudah menyalurkan kurang lebih sekitar Rp16 miliar," jelas Wakil Presiden RI ke-10 dan 12 itu.

Sementara itu, Ketua PMI Kabupaten Tangerang Soma Atmaja menyatakan, pihaknya akan selalu berada di garda terdepan dalam misi kemanusiaan. 

"Selama PMI Kabupaten Tangerang masih ada, maka kami akan selalu ada dalam misi kemanusiaan kapanpun waktunya dan dimanapun berada," katanya.

KAB. TANGERANG
Dinkes Kabupaten Tangerang Tegur 15 SPPG Akibat Langgar Standar Gizi

Dinkes Kabupaten Tangerang Tegur 15 SPPG Akibat Langgar Standar Gizi

Selasa, 4 November 2025 | 22:27

Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Tangerang menegur sebanyak 15 Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) yang dinilai belum memenuhi standar kelayakan dalam proses pengolahan makanan, pada program Makan Bergizi Gratis (MBG).

MANCANEGARA
Khawatir Terpapar Radioaktif Cesium-137, Udang Impor dari Indonesia Ditarik Lagi dari Pasar AS 

Khawatir Terpapar Radioaktif Cesium-137, Udang Impor dari Indonesia Ditarik Lagi dari Pasar AS 

Senin, 20 Oktober 2025 | 12:07

Perusahaan makanan laut asal Seattle, Amerika Serikat (AS), Aquastar, melakukan penarikan sukarela (voluntary recall) terhadap sejumlah produk udang beku yang dijual di berbagai toko ritel besar di seluruh negeri.

WISATA
Travel Malang Juanda Nahwa Travel – Pesan Online, Berangkat Langsung!

Travel Malang Juanda Nahwa Travel – Pesan Online, Berangkat Langsung!

Selasa, 4 November 2025 | 10:49

Buat kamu yang sering bepergian dari Malang ke Bandara Juanda, pasti tahu betapa pentingnya memilih jasa transportasi yang tepat. Nahwa Travel hadir untuk menjawab kebutuhan itu dengan layanan Travel Malang Juanda yang cepat

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill