Connect With Us

Bayi Prematur Dibuang di WC Umum Cikupa

| Senin, 21 Mei 2012 | 17:16

TANGERANG-Warga Gang Barokah 1, RT 02/01, Kelurahan Telaga Sari, Kecamatan Cikupa, Kabupaten Tangerang, dihebohkan dengan penemuan sesosok bayi prematur di sebuah WC umum, Senin (21/5) dini hari. Bayi berjenis kelamin laki-laki tersebut diduga hasil hubungan gelap orangtuanya.

Bayi pertama kali ditemukan oleh Mariam, sekitar pukul 03.00 WIB. Ketika itu ia mendengar tangisan bayi di WC umum yang tak jauh dari rumahnya. "Setelah saya cari asal suaranya, ternyata bayi laki-laki diatap wc umum. Kondisi bayi masih terdapat tali pusarnya. Kemungkinan baru dilahirkan," katanya.


Bayi malang itu akhirnya langsung dilarikan ke bidan terdekat,  karena kondisinya sudah membiru akibat kedinginan. Bidan memperkirakan, bayi seberat 1,5 kilgram tersebut masih berusia tujuh bulan kandungan.

"Karena kondisi bayinya harus mendapatkan perawatan intensif, maka kami merujuknya ke RSUD Tangerang. Kondisi bayi sudah menurun sehingga harus masuk inkubator," kata Bidan Nurhasanah.(RAZ)

WISATA
Besok Ada Tradisi Seba Baduy 2025, Ini Rangkaian Jadwalnya

Besok Ada Tradisi Seba Baduy 2025, Ini Rangkaian Jadwalnya

Kamis, 1 Mei 2025 | 21:07

Berdasarkan informasi, tradisi tahunan ini akan diikuti 1.750 warga suku Baduy mulai Jumat, 2 Mei 2025, hingga Sabtu, 3 Mei 2025.

KOTA TANGERANG
Hore, Transportasi Umum untuk Pelajar di Kota Tangerang Digratiskan 

Hore, Transportasi Umum untuk Pelajar di Kota Tangerang Digratiskan 

Jumat, 2 Mei 2025 | 11:55

Pemerintah Kota (Pemkot) resmi meluncurkan layanan “Angkutan Perkotaan Gratis untuk Pelajar”.

KAB. TANGERANG
393 Calon Haji Kabupaten Tangerang Mulai Berangkat, Jamaah Tertua Berusia 90 tahun

393 Calon Haji Kabupaten Tangerang Mulai Berangkat, Jamaah Tertua Berusia 90 tahun

Jumat, 2 Mei 2025 | 16:17

Sebanyak 393 Jamaah Calon Haji Kloter 05 JKG asal Kabupaten Tangerang Tahun 2025 mulai berangkat ke Tanah Suci, Jumat 02 April 2025.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill