Connect With Us

WN Jerman Tewas dalam Keadaan Bugil di Tangerang

Rangga Agung Zuliansyah | Minggu, 5 Juni 2016 | 11:35

WN Jerman ditemukan tak tewas di Ciledug, Kota Tangerang. (@TangerangNews 2016 / Rangga A Zuliansyah)

 

TANGERANGNews.com-Seorang warga negara Jerman, Andreas Doittmar, 68, ditemukan tewas dalam keadaan bugil dalam kontrakannya di Jalan Raden Fatah, RT 01/01, Kelurahan Paninggilan Utara, Kecamatan Ciledug, Kota Tangerang, Sabtu (4/6/2017) malam.

 

Kapolsek Ciledug Kompol I Ketut Sudarsana mengatakan, tewasnya korban pertama kali ditemukan oleh pemilik kontrakan H Zulfar Sani, 76. Pasalnya, korban yang kerap duduk di teras kontrakan, hari itu tidak terlihat.

 

"Biasanya dia suka keluar duduk-duduk. Karena nggak ada, Zulfar merasa curiga. Jadi dia mendatangi ke kontrakan korban,” katanya, Minggu (5/6/2016).

Kemudian Zulfar mengetuk pintu kontrakannya, tapi tidak ada jawaban. Sedangkan pintu kamar dalam keadaan terkunci. Akhirnya dia memanggil dua tetangga lainnya untuk mendobrak. Ternyata korban sudah ditemukan  meninggal tanpa busana dengan posisi terlentang di atas kasur.

 

“Temuan itu langsung diteruskan ke Polsek Ciledug. Kemudian korban dibawa ke RSUD Tangerang," kata Ketut.

 

Ketut mengatakan, berdasarkan keterangan pemilik kontrakan, korban sudah 8 bulan menunggak membayar kontrakan. Korban juga sudah lama sakit dan ditinggal istrinya. "Dari tubuh korban tidak ditemukan adanya unsur kekerasan. Korban diduga meninggal karena sakit," jelasnya.

 

TANGSEL
KPAI Desak Polres Tangsel Usut Kasus Bullying Siswa SMP di Tangsel, Minta Transparansi Penyebab Kematian

KPAI Desak Polres Tangsel Usut Kasus Bullying Siswa SMP di Tangsel, Minta Transparansi Penyebab Kematian

Minggu, 16 November 2025 | 19:35

Meninggalnya MH, 13, siswa SMPN 19 Kota Tangerang Selatan yang diduga menjadi korban bullying di sekolahnya, mendapat perhatian serius dari Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI).

SPORT
Rekor Tak Terkalahkan Persita Terhenti Usai Dikalahkan PSBS Biak 1-2

Rekor Tak Terkalahkan Persita Terhenti Usai Dikalahkan PSBS Biak 1-2

Jumat, 7 November 2025 | 11:19

Persita Tangerang harus pulang tanpa poin setelah tumbang 1-2 dari PSBS Biak pada lanjutan pekan ke-12 BRI Super League 2025/2026 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Kamis, 6 November 2025, sore WIB.

NASIONAL
Diskon Tambah Daya 50 Persen Cuma Sampai Tanggal 23 November, Begini Cara Dapat Promonya

Diskon Tambah Daya 50 Persen Cuma Sampai Tanggal 23 November, Begini Cara Dapat Promonya

Sabtu, 15 November 2025 | 23:23

Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan, PLN meluncurkan program promo bertajuk Power Hero yang memberi potongan biaya tambah daya listrik hingga 50 persen.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill