Connect With Us

Korban Penembakan di Modernland Tewas

Denny Bagus Irawan | Minggu, 15 Maret 2009 | 16:41

Mobil Nasrudin Zulkarnaen yang menjadi bukti adanya penembakan terhadap pemiliknya, tampak berada di Pengadilan Negeri Tangerang. (Dira Derby / TangerangNews)

TANGERANGNEWS.COM-Nasrudin Zulkarnaen,45, korban penembakan dua pria tidak dikenal di kawasan Golf Modernland, Cikokol, Kota Tangerang, akhirnya mengembuskan nafas terakhir Minggu (15/3) sekitar pukul 12.05 di RSPAD Gatot Subroto.

Korban yang tercatat sebagai Direktur di PT (Persero) Rajawali Banjaran, meninggal dunia sejak peristiwa penembakan di Jalan Raya Metropolis Modernland, Kota Tangerang, Sabtu (14/3) pukul 14.00.

Dia tidak sadarkan diri dan peluru masih tetap berada di bagian kepala.

Istri Nasrudin, bernama Arinda Herawati langsung jatuh pingsan sesampai di kediamannya Perumahan Banjar Wijaya Blok B50-2 RT02/07 Kelurahan Cipete, Kecamatan Pinang, Kota Tangerang.

Nasrudin meninggalkan satu orang istri dan tiga orang anak, yakni Princess,9, Andi Marsha ,7, dan Andika Lista,2. Sementara itu pagi kemarin Tim Pusat Laboratorium Forensik (Puslabfor) Mabes Polri melakukan olah kejadian tempat kejadian perkara (TKP) di lokasi kejadian.

Tim yang terdiri dari lima personel ini melakukan olah TKP di perempatan jalan di dekat Mal Metrpolis Town Square dan Restoran Telaga. Menurut Ketua Tim Puslabfor Mabes Polri Komisaris Polisi Amri, olah TKP bertujuan untuk pengukuran jalan, mengetahui kecepatan kendaraan, kecepatan peluru, dan jarak tembak.

Sehingga bisa diketahui jenis senjata yamg digunakan oleh pelaku dan ukuran pelurunya. "Namun, kesimpulan belum bisa diambil karena harus diuji di laboratorium dan menunggu hasilnya," kata Amri. "Kami juga masih menuggu hasil tim penyidik," ucapnya. (den)

PROPERTI
Dekat BSD dan Tol Serbaraja, Dapatkan Rumah 2 Lantai Seharga Rp400 Jutaan di Legok

Dekat BSD dan Tol Serbaraja, Dapatkan Rumah 2 Lantai Seharga Rp400 Jutaan di Legok

Sabtu, 22 November 2025 | 18:19

Wida Agung Group secara resmi meluncurkan proyek terbarunya, Widari Residence, sebuah mega cluster yang menawarkan rumah dua lantai dengan harga terjangkau mulai dari Rp400 jutaan.

AYO! TANGERANG CERDAS
Tak Ada Bocoran, Kemendikdasmen Sebut Soal TKA Berbeda Tiap Perangkat

Tak Ada Bocoran, Kemendikdasmen Sebut Soal TKA Berbeda Tiap Perangkat

Selasa, 4 November 2025 | 12:56

Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) meminta para siswa yang akan mengikuti Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk tidak terpancing mencari bocoran soal.

BANTEN
Butuh Pasokan Listrik Besar, PT Aluprima Pacific Industries Serang Gunakan Layanan Suplemen Daya PLN 

Butuh Pasokan Listrik Besar, PT Aluprima Pacific Industries Serang Gunakan Layanan Suplemen Daya PLN 

Sabtu, 22 November 2025 | 18:31

PT Aluprima Pacific Industries, perusahaan aluminium ekstrusi yang beroperasi di Kawasan Industri Cikande, Serang, mulai memanfaatkan Layanan Suplemen Daya (LSD) dari PLN UID Banten

TEKNO
Sejumlah Situs Alami Gangguan Selasa Kemarin, Ini Penyebabnya

Sejumlah Situs Alami Gangguan Selasa Kemarin, Ini Penyebabnya

Rabu, 19 November 2025 | 13:34

Layanan infrastruktur internet Cloudflare mengalami gangguan pada Selasa 18 November 2025, hingga menyebabkan sejumlah situs dan aplikasi kesulitan diakses.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill