Connect With Us

Kesederhanaan Upacara HUT RI di Kampung Bekelir

Achmad Irfan Fauzi | Jumat, 17 Agustus 2018 | 13:59

Upacara Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-73 tahun, di Kampung Bekelir, Jumat (17/8/2018). (TangerangNews.com/2018 / Achmad Irfan Fauzi)

 

TANGERANGNEWS.com-Warga Kampung Bekelir menggelar upacara dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-73 tahun, Jumat (17/8/2018).

Upacara yang berlangsung di Jalan Kalipasir RW 01, Kelurahan Babakan, Kecamatan Tangerang, Kota Tangerang itu digelar sangat sederhana.

Sang saka merah putih yang dipakai pun berukuran sederhana yaitu hanya satu meter. Tali yang dipakai untuk mengerek bendera hingga tiang setinggi dua meter itu berjenis tali tambang.

Meskipun sederhana, semangat nasionalisme amat terasa saat prosesi upacara berlangsung. Mulai dari anak-anak hingga dewasa maupun tokoh di kampung itu sangat lantang menyanyikan lagu Indonesia Raya.

Ketua RW 01 Kampung Bekelir Muhammad Cholik mengatakan upacara ini digelar untuk menyemarakkan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia.

Menurutnya, dengan upacara ini, seluruh warga bisa menghormati jasa-jasa pahlawannya yang telah berjuang untuk Indonesia.

"Alhamdulillah upacara bendera untuk mengenang jasa pahlawan ini bisa selesai dengan lancar," katanya.

Upacara ini pun sesuai dengan surat edaran Wali Kota Tangerang yang ditindaklanjuti oleh Camat Tangerang dan Lurah Babakan hingga ke lingkungan RW.

Cholik menambahkan setiap hari kemerdekaan, Kampung Bekelir selalu menggelar upacara bendera.

"Dari tahun-tahun lalu di sini selalu gelar upacara. Ini juga sudah membudaya di Kampung Bekelir," imbuhnya.(RAZ/HRU)

KOTA TANGERANG
Berhasil Kelola Transportasi Umum di Tangerang, Arief Dinilai Cocok Pimpin Banten

Berhasil Kelola Transportasi Umum di Tangerang, Arief Dinilai Cocok Pimpin Banten

Sabtu, 27 April 2024 | 22:08

Sosok mantan Wali Kota Tangerang dua periode Arief R Wismansya semakin mendapat dukungan positif menjadi Calon Gubernur Banten.

OPINI
Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Senin, 15 April 2024 | 12:24

Jagat dunia maya tengah dihebohkan oleh kasus korupsi super besar yang terjadi baru-baru ini, yakni korupsi yang melibatkan suami dari aktris Sandra Dewi, Harvey Moeis, serta Helena Lim sosok yang terkenal sebagai crazy rich Pantai Indah Kapuk (PIK).

TANGSEL
Produksi Tembakau Gorila di Rumah, Pemuda di Larangan Tangerang Ditangkap

Produksi Tembakau Gorila di Rumah, Pemuda di Larangan Tangerang Ditangkap

Sabtu, 27 April 2024 | 15:35

Polsek Ciputat Timur menangkap dua pemuda yang memproduksi dan mengedarkan narkotika golongan 1 jenis tembakau sintetis atau gorila, Sabtu 27 April 2924.

AYO! TANGERANG CERDAS
Buruan Daftar, Lulusan Institut Teknologi PLN Berkesempatan Langsung Kerja di Perusahaan

Buruan Daftar, Lulusan Institut Teknologi PLN Berkesempatan Langsung Kerja di Perusahaan

Jumat, 26 April 2024 | 10:48

Institut Teknologi PLN (ITPLN) menjadi salah satu perguruan tinggi incaran banyak mahasiswa untuk mengembangkan karirnya di masa depan.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill