Connect With Us

Bocah yang Tenggelam di Sungai Cisadane Ditemukan

Achmad Irfan Fauzi | Sabtu, 24 Agustus 2019 | 13:11

Tim gabungan BPBD Kota Tangerang berhasil menemukan Husein, 8, dan Fitrah, 12, bocah yang tenggelam di Sungai Cisadane. (TangerangNews/2019 / Achmad Irfan Fauzi)

 

TANGERANGNEWS.com—Husein, 8, dan Fitrah, 12, bocah yang tenggelam pada Jumat (23/8/2019) pukul 14.30 WIB di Sungai Cisadane, Cikokol, Kota Tangerang akhirnya ditemukan.

Dua bocah yang tenggelam saat bermain tersebut warga Kampung Kelapa Indah, Cikokol, Kota Tangerang. Husein berhasil ditemukan pukul 16.15 WIB. Sedangkan Fitrah ditemukan 21.55 WIB.

Tim gabungan BPBD Kota Tangerang berhasil menemukan Husein, 8, dan Fitrah, 12, bocah yang tenggelam di Sungai Cisadane.

Komandan Regu BPBD Kota Tangerang Teguh Iman mengatakan, keduanya dievakuasi dalam keadaan meninggal dunia.

"Kedua korban sudah ditemukan," jelasnya kepada TangerangNews, Sabtu (24/8/2019).

Baca Juga :

Menurut Teguh, jasad Husein berhasil ditemukan di titik lokasi tenggelam. Sementara Fitrah ditemukan sekitar 50 meter dari titik kejadian tenggelam.

"Korban kedua sempat terbawa arus 50 meter," ucapnya.

Jasad kedua korban sudah diserahkan ke keluarganya masing-masing dan masih berada di rumah duka.

Sebelumnya, empat bocah sedang bermain di Sungai Cisadane selepas pulang sekolah. Namun, dua anak itu tenggelam diduga karena tidak bisa berenang.(RMI/HRU)

TEKNO
Abadikan Liburan Bak Fotografer Profesional, vivo V60 Series Hadirkan Teknologi Kamera ZEISS dan AI

Abadikan Liburan Bak Fotografer Profesional, vivo V60 Series Hadirkan Teknologi Kamera ZEISS dan AI

Jumat, 26 Desember 2025 | 17:59

vivo Indonesia resmi menghadirkan vivo V60 Series, sebuah generasi baru smartphone yang dirancang khusus sebagai "holiday kit" terbaik, untuk mengabadikan momen liburan dengan lebih jernih, kreatif, dan bermakna.

TOKOH
Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Rabu, 3 Desember 2025 | 18:21

Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor senior Epy Kusnandar meninggal dunia pada Rabu, 3 Desember 2025.Informasi tersebut pertama kali dibagikan melalui unggahan akun Instagram istrinya, Karina Ranau.

OPINI
Paradoks IPM Tinggi: Antara Capaian Angka dan Kualitas Manusia

Paradoks IPM Tinggi: Antara Capaian Angka dan Kualitas Manusia

Rabu, 7 Januari 2026 | 19:00

enaikan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kota Tangerang patut diapresiasi. Namun, pertanyaan mendasarnya bukan sekadar soal angka, melainkan arah manusia yang sedang dibentuk.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill