Connect With Us

Komunitas Asal Senang Aja Bagikan Ribuan Masker di Tangerang

Achmad Irfan Fauzi | Senin, 13 April 2020 | 16:05

Pembina Komunitas ASA Sugianto memberikan masker gratis kepada warga di kawasan Pasar Anyar, Kota Tangerang. (TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

 

TANGERANGNEWS.com–Komunitas Asal Senang Aja (ASA) Tangerang berbagi ribuan masker kepada warga Kota Tangerang untuk menekan penyebaran virus corona (Covid-19). 

"Ada 3.000 masker yang telah kami bagikan kepada masyarakat," ujar Sugianto, Pembina Komunitas ASA kepada TangerangNews, Senin (13/4/2020).

Dalam pembagian masker secara gratis ini, Komunitas ASA bekerja sama dengan Polres Metro Tangerang Kota dan Kodim 0506/Tgr.

...

Para relawan ASA, petugas kepolisian dan TNI pun bergerak membagikan masker ke sejumlah titik keramaian, seperti Pasar Anyar dan Pasar Lama. 

Anggota DPRD Provinsi Banten ini mengatakan ribuan masker yang dibagikan ini hasil donasi dari berbagai pihak. 

"Jadi, ini hasil donasi dana yang kami belikan masker. Sehingga selain membantu masyarakat, kami bisa membantu UMKM," katanya. 

Politisi PDI Perjuangan itu berharap penyebaran wabah Covid-19 yang telah menjadi pandemi ini dapat segera selesai sehingga aktivitas masyarakat kembali normal dan seluruh sektor kehidupan pun kembali pulih. 

Komunitas Asal Senang Aja (ASA) Tangerang saat memberikan masker kepada warga di sekitar Pasar Anyar.

Sementara itu, Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Sugeng Hariyanto mengapresiasi berbagai pihak yang telah memberikan donasi kepada masyarakat demi memutus rantai wabah Covid-19. 

"Memang banyak warga masyarakat yang tergerak untuk berbagi. Kali ini dari Komunitas ASA. Kami mendukung dan mengapresiasi kepedulian masyarakat ini," pungkasnya.(RMI/HRU)

NASIONAL
KUHAP Baru Mulai Berlaku 2 Januari 2026, Guru Besar UI Nilai Supremasi Negara Terlalu Dominan

KUHAP Baru Mulai Berlaku 2 Januari 2026, Guru Besar UI Nilai Supremasi Negara Terlalu Dominan

Jumat, 2 Januari 2026 | 12:26

Guru besar Fakultas Hukum Universitas Indonesia (UI) Sulistyowati Irianto mengkritisi pengesahan Kitab Undang-Undang Hukum Acara Pidana (KUHAP) serta pemberlakuan Kitab Undang-Undang Hukum Pidana (KUHP) yang akan efektif mulai Januari 2026

PROPERTI
Ramaikan Libur Akhir Tahun, Paramount Gading Serpong Dihias Ornamen Natal

Ramaikan Libur Akhir Tahun, Paramount Gading Serpong Dihias Ornamen Natal

Selasa, 23 Desember 2025 | 10:50

Dalam rangka ikut meramaikan liburan akhir tahun, Paramount Gading Serpong menghadirkan berbagai ornamen tematik dan instalasi dekoratif khas Natal yang tersebar di kawasan hunian serta area komersial,

SPORT
Media Kanada Sebut PSSI Sudah Tunjuk John Herdman Tangani Timnas Indonesia, Gajinya Rp670 Juta per Bulan

Media Kanada Sebut PSSI Sudah Tunjuk John Herdman Tangani Timnas Indonesia, Gajinya Rp670 Juta per Bulan

Senin, 29 Desember 2025 | 07:11

Nama John Herdman dikabarkan semakin dekat untuk menempati kursi pelatih kepala Timnas Indonesia. Media Kanada, Waking The Red, melaporkan bahwa pelatih asal Inggris tersebut telah mencapai kesepakatan dengan PSSI

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill