Connect With Us

Satu Keluarga di Tangerang Tewas Terpanggang karena Terjebak

Achmad Irfan Fauzi | Rabu, 10 Juni 2020 | 12:49

Rumah tinggal yang terbakar di Perumahan Poris Indah, Cipondoh, Kota Tangerang luluh lantak, Rabu (10/6/2020). (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com–Peristiwa kebakaran yang melanda satu unit rumah di Perumahan Poris Indah, Cipondoh, Kota Tangerang menelan tiga korban jiwa, Rabu (10/6/2020). 

Maman, 43, warga yang tinggal bersebelahan di rumah korban menyampaikan kesaksiannya atas insiden yang terjadi sekitar pukul 03.00 WIB tersebut. 

Maman menyebut rumah yang terbakar akibat dipicu korsleting listrik itu hanya dihuni satu keluarga yakni Ujang, 51, Thin Mui Kim, 51, dan Daniel, 29. 

"Kejadiannya jam 3-an. Api berhasil dipadamkan setelah adanya penanganan dari petugas BPBD," katanya.

Rumah tinggal yang terbakar di Perumahan Poris Indah, Cipondoh, Kota Tangerang luluh lantak, Rabu (10/6/2020).

Baca Juga :

Saat kejadian berlangsung tiada teriakan permintaan tolong dari dalam rumah korban. Ketiganya pun tewas terpanggang karena tak dapat menyelamatkan diri. 

"Korban terpanggang karena terjebak di dalam rumah yang terkunci," ungkap Maman seraya menambahkan ketiga korban sudah dievakuasi ke RSUD Kabupaten Tangerang. 

Korban terutama kepala keluarga, Ujang, dikenal baik dan cukup aktif bergaul dengan tetangga di lingkungan tersebut.

Pantauan TangerangNews, rumah tinggal yang ludes terbakar itu sudah dibentangkan garis polisi.

Tampak jendela rumah ini berbentuk teralis, sehingga tidak ada akses bagi korban untuk menyelamatkan diri.

Sejumlah barang berharga di dalam rumah juga tampak luluh lantak. Sedangkan tiga unit sepeda motor yang berada di depan rumahnya nyaris hangus. 

BPBD mencatat, selain korban jiwa, kebakaran juga mengakibatkan kerugian materi dengan taksiran Rp300 juta. (RAZ/RAC)

NASIONAL
Perluas Literasi Keuangan, bank bjb Bersama OJK dan IJK Hadirkan Berbagai Program di FinExpo 2024

Perluas Literasi Keuangan, bank bjb Bersama OJK dan IJK Hadirkan Berbagai Program di FinExpo 2024

Sabtu, 5 Oktober 2024 | 20:45

Dalam era digital ini, memiliki pengetahuan yang baik tentang pengelolaan keuangan menjadi krusial, tidak hanya untuk kesejahteraan pribadi tetapi juga masa depan.

SPORT
Jamu Persiraja Banda Aceh di Pegadaian Liga 2, Persikota Tangerang Waspadai Andik Vermansyah

Jamu Persiraja Banda Aceh di Pegadaian Liga 2, Persikota Tangerang Waspadai Andik Vermansyah

Minggu, 6 Oktober 2024 | 11:02

Persikota Tangerang tengah bersiap menghadapi lawan tangguh, Persiraja Banda Aceh, dalam lanjutan Pegadaian Liga 2 pekan ke-6 yang akan digelar di Stadion Benteng Reborn, Kota Tangerang, pada Minggu, 6 Oktober 2024.

AYO! TANGERANG CERDAS
34 Sekolah di Kota Tangerang Raih Penghargaan Adiwiyata dari KLHK, Ini Daftarnya

34 Sekolah di Kota Tangerang Raih Penghargaan Adiwiyata dari KLHK, Ini Daftarnya

Kamis, 3 Oktober 2024 | 13:15

Sebanyak 34 sekolah yang dibina oleh Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Tangerang berhasil meraih penghargaan Sekolah Adiwiyata tingkat Nasional dan Mandiri dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan Republik Indonesia (KLHK RI).

KOTA TANGERANG
Dwi Nopriadi Layani Langsung Wajib Pajak, Sosialisasikan Pemutihan Pajak Kendaraan 

Dwi Nopriadi Layani Langsung Wajib Pajak, Sosialisasikan Pemutihan Pajak Kendaraan 

Minggu, 6 Oktober 2024 | 08:35

Kepala UPT Samsat Cikokol Dwi Nopriadi Atma Wijaya, memberikan pelayanan langsung kepada wajib pajak kendaraan di mobil Samsat Kalong (Samlong) yang digelar di kawasan kuliner Pasar Lama Kota Tangerang, Sabtu malam, 5 Oktober 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill