Connect With Us

4.044 Kendaraan Terjaring Operasi Patuh Jaya di Kota Tangerang

Achmad Irfan Fauzi | Rabu, 5 Agustus 2020 | 20:53

Polisi saat menilang pengendara sepeda motor karena tidak melengkapi perlengkapan kendaraannya seperti tidak memakai helm. (TangerangNews.com / Achmad Irfan Fauzi)

 

TANGERANGNEWS.com–Satlantas Polres Metro Tangerang Kota telah menggelar Operasi Patuh Jaya 2020. Selama razia yang berlangsung sejak 23 Juli hingga 5 Agustus 2020 tersebut petugas menindak sedikitnya 4.044 kendaraan.

Kasat Lantas Polres Metro Tangerang Kota Kompol Jamal Alam mengatakan jumlah tersebut terbagi dalam dua tindakan yakni teguran lisan dan tilang. Selama operasi, pihaknya menilang 1.169 pengendara. Sementara teguran lisan sebanyak 2.875 pengendara.

"Alhamdulilah Operasi Patuh Jaya sudah selesai. Selama dua minggu kami telah menindak ribuan kendaraan. Tapi tidak semua kami tindak, banyak yang kami berikan teguran dan edukasi terkait tata tertib berkendara," ujarnya, Rabu, (5/8/2020).

Dia mengatakan tindakan tegas berupa penilangan yang diberikan kepada pengendara memang yang bersifat membahayakan keselamatan.

Seperti tidak memakai helm, menggunakan telepon genggam saat berkendara dan melawan arus. Sedangkan, teguran lisan diberikan kepada pengendara seperti menggunakan helm namun tidak diklik.

Berdasarkan kategori pelanggaran, pemotor tidak mengenakan helm pelanggar terbanyak, yaitu 334 pelanggar.

Disusul, pengendara melawan arus sebanyak 217 pelanggar, berhenti di Stop Line 189 pelanggar, melanggar rambu dan marka 141. Kemudian, menggunakan telepon genggam saat berkendara sebanyak 150 pelanggar.

"Paling banyak yang kami tilang pengendara yang tidak pakai helm. Memang perlu kesadaran dari pengendara akan pentingnya pake helm," paparnya. 

Dia berharap, meski Operasi Patuh Jaya telah selesai, namun masyarakat tetap mematuhi tata tertib berlalu lintas. Tingkat kesadaran masyarakat terkait keselamatan berlalu lintas harus semakin meningkat.

"Tertib berlalu lintas di jalan merupakan tanggung jawab bersama. Disiplin berlalu lintas berarti pengendara telah menyelematkan diri dan pengguna jalan yang lain. Semoga Tangerang Kota menjadi contoh tertib berlalu lintas yang baik," pungkasnya.(RMI/HRU)

KOTA TANGERANG
Membanggakan, Hercules Siswa SMP Strada Santa Maria 1 Tangerang Raih Juara 2 Muaythai Open

Membanggakan, Hercules Siswa SMP Strada Santa Maria 1 Tangerang Raih Juara 2 Muaythai Open

Kamis, 1 Mei 2025 | 15:07

Prestasi membanggakan kembali ditorehkan oleh pelajar asal Kota Tangerang. Simon Petrus Satria Hercules Manullang, siswa SMP Strada Santa Maria 1 Tangerang, berhasil meraih juara 2 dalam Kejuaraan Muaythai Open se-Pulau Jawa

OPINI
Kepemimpinan Otentik Kepala Daerah

Kepemimpinan Otentik Kepala Daerah

Senin, 28 April 2025 | 17:39

Pilkada Serentak 2024 melahirkan Banyak Kepala daerah Terpilih sebagai Pemimpin Politik di daerah. Dampaknya adalah budaya retreat atau Pembekalan Yang dilaksanakan oleh Presiden RI melalui kementerian Dalam Negri kepada kepala daerah terpilih

PROPERTI
Property Expo di Supermal Karawaci, Paramount Petals Tawarkan Cashback Puluhan Juta

Property Expo di Supermal Karawaci, Paramount Petals Tawarkan Cashback Puluhan Juta

Rabu, 30 April 2025 | 16:21

Paramount Petals mengundang masyarakat untuk hadir dalam event Property Expo 2025 yang berlangsung pada 29 April hingga 11 Mei 2025 di Center Atrium lantai LG Supermal Karawaci Tangerang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill