Connect With Us

Demo UMK Naik Buruh Tangerang Ricuh dengan Pemotor

Achmad Irfan Fauzi | Kamis, 12 November 2020 | 17:51

Screenshot video buruh saat kisruh dengan seorang pengendara yang melintas di kawasan Cikokol, Kota Tangerang, Kamis (12/11/2020). (Istimewa / Istimewa)

 

TANGERANGNEWS.com-Oknum dalam massa buruh diduga memukuli seorang pengendara yang melintas di kawasan Cikokol, Kota Tangerang, Kamis (12/11/2020).

 

Insiden tersebut terjadi saat massa buruh yang berdemonstrasi menuntut kenaikan Upah Minimum Kota (UMK) 2021 ini konvoi di kawasan Cikokol menuju Pusat Pemerintahan Kota Tangerang.

 

Informasi yang beredar, seorang pengendara itu berupaya mendahului konvoi massa buruh karena sedang terburu-buru.

 

Entah karena apa, kemudian terjadi keributan. 

 

Dalam video yang diterima TangerangNews, pemotor itu tampak dikerubungi buruh. Ketika berupaya meninggalkan kerumunan massa, pemotor itu malah ditendang hingga jatuh.

Saat dikonfirmasi, Ketua DPD KSPSI Banten Dedi Sudarajat telah mengetahui adanya insiden itu. Namun, dia menyebut oknum pemukul itu bukan dari bagiannya.

 

“Saya baru tahu dan masih cari tahu itu siapa (pemukul). Yang jelas bukan massa aksi dari SPSI,” katanya.

 

Hingga kini, rombongan massa buruh sedang berada di kawasan kantor Pusat Pemerintahan Kota Tangerang untuk demo menuntut kenaikan UMK tahun 2021.

 

“Masih di depan Puspem,” ucapnya.

NASIONAL
Yuk Berburu Hadiah Motor hingga Mobil Listrik Lewat Gelegar PLN Mobile 2024

Yuk Berburu Hadiah Motor hingga Mobil Listrik Lewat Gelegar PLN Mobile 2024

Jumat, 26 Juli 2024 | 17:41

PT PLN (Persero) resmi meluncurkan Program Gelegar PLN Mobile 2024 pada Sabtu, 20 Juli 2024 di Cihampelas Walk, Bandung, dengan menawarkan berbagai hadiah menarik untuk pelanggan setia aplikasi PLN Mobile.

OPINI
Judi Online Merusak Generasi dan Mengancam Negeri

Judi Online Merusak Generasi dan Mengancam Negeri

Rabu, 17 Juli 2024 | 16:33

Maraknya judi online hingga merambah kalangan anak-anak ini dikarenakan betapa mudahnya akses melalui internet. Wajar saja karena ini sejalan dengan revolusi industri ala kapitalis saat ini.

BISNIS
Pelanggan Garuda Indonesia Bisa Dapatkan Paket MCU di RS Mandaya Puri Tangerang

Pelanggan Garuda Indonesia Bisa Dapatkan Paket MCU di RS Mandaya Puri Tangerang

Kamis, 25 Juli 2024 | 20:39

Rumah Sakit Mandaya Royal Puri menjadi rumah sakit pertama yang menjadi partner resmi Garuda Indonesia.

TANGSEL
Warga Dihantui Runtuhan Batu Flyover Ciputat Tangsel

Warga Dihantui Runtuhan Batu Flyover Ciputat Tangsel

Jumat, 26 Juli 2024 | 17:00

Sejumlah warga dan pengguna jalan mengeluhkan kondisi Flyover Ciputat, di Jalan Ir H. Juanda, Kelurahan Cipayung, Kecamatan Ciputat, Kota Tangerang Selatan (Tangsel).

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill