Connect With Us

Jarang Kebanjiran, Kawasan Selapajang Tangerang Sempat Terendam

Achmad Irfan Fauzi | Kamis, 21 Januari 2021 | 13:57

Suasana warga Selapajang yang menjadi korban banjir dinihari sudah surut, Kota Tangerang, Kamis (21/1/2021). (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com—Banjir sempat merendam wilayah Selapajang, Kota Tangerang yang terjadi pada Kamis (21/1/2021) dini hari tadi. Padahal, wilayah tersebut jarang kebanjiran.

Ternyata, banjir ini dipicu saluran yang tersumbat sehingga air hujan tidak mengalir normal. 

"Kejadian tadi subuh benar adanya disebabkan saluran air yang tersumbat dan air sudah surut total," ujar Febi Darmawan, Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Kota Tangerang kepada TangerangNews. 

Menurutnya, warga setempat telah membersihkan saluran air yang tersumbat tersebut. Sehingga, banjir telah surut. 

Suasana warga Selapajang yang menjadi korban banjir dinihari sudah surut, Kota Tangerang, Kamis (21/1/2021).

Baca Juga :

"Adapun saluran air sudah dibersihkan oleh warga," katanya. 

Febi mengimbau kepada warga untuk turut menjaga kebersihan lingkungan. Dia juga meminta warga untuk tidak membuang sampah sembarangan. 

Sebelumnya diberitakan, wilayah Selapajang, Kota Tangerang banjir. Padahal, selama ini bisa dikatakan jarang terjadi kebanjiran.

Suasana warga Selapajang yang menjadi korban banjir dinihari sudah surut, Kota Tangerang, Kamis (21/1/2021).

Ketinggian air dikatakan warga Kelurahan Selapajang RT 5/4 Kota Tangerang mencapai sepaha orang dewasa.  

“Tinggi sekali ini, memang tidak seperti awal tahun baru yang mencapai sepinggang orang dewasa, kali ini sepaha. Tapi ini hujan kan terus turun, kami sangat khawatir tolong informasikan kepada Pemerintah Daerah,” ujar @daylami_02 kepada TangerangNews.com, Kamis (21/1/2021) pagi.  (RAZ/RAC)

SPORT
Inilah Nama-nama Pemain Persikota Tangerang Musim 2025/2026

Inilah Nama-nama Pemain Persikota Tangerang Musim 2025/2026

Selasa, 25 November 2025 | 19:43

Persikota Tangerang resmi memperkenalkan skuad lengkap untuk menghadapi kompetisi Liga Nusantara musim 2025/2026.

AYO! TANGERANG CERDAS
Tak Ada Bocoran, Kemendikdasmen Sebut Soal TKA Berbeda Tiap Perangkat

Tak Ada Bocoran, Kemendikdasmen Sebut Soal TKA Berbeda Tiap Perangkat

Selasa, 4 November 2025 | 12:56

Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) meminta para siswa yang akan mengikuti Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk tidak terpancing mencari bocoran soal.

TOKOH
Antasari Azhar Eks Ketua KPK Meninggal Dunia, Disalatkan di Masjid Asy Syarif BSD

Antasari Azhar Eks Ketua KPK Meninggal Dunia, Disalatkan di Masjid Asy Syarif BSD

Sabtu, 8 November 2025 | 20:22

Mantan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Antasari Azhar meninggal dunia pada Sabtu, 8 November 2025.

TANGSEL
Pemkot Tangsel Luncurkan Ngider Sehat Premium, Dokter dan USG Datang Langsung ke Rumah Warga

Pemkot Tangsel Luncurkan Ngider Sehat Premium, Dokter dan USG Datang Langsung ke Rumah Warga

Kamis, 27 November 2025 | 22:31

Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) meluncurkan layanan kesehatan inovatif terbarunya, yaitu Ngider Sehat Premium.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill