Connect With Us

Masih Banyak Orang Positif COVID-19 Tanpa Gejala di Kota Tangerang

Achmad Irfan Fauzi | Rabu, 7 Juli 2021 | 17:20

Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah meninjau langsung kegiatan swab massal dan vaksinasi, Rabu 7 Juli 2021. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Warga di Kota Tangerang disebut masih banyak yang terkonfirmasi positif COVID-19 tanpa gejala.

Hal itu diketahui berdasarkan tes swab massal dan vaksinasi di setiap kelurahan dan puskesmas Kota Tangerang.

Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah mengatakan, pihaknya terus melakukan testing dan tracing kepada masyarakat sesuai Intruksi Mendagri.

"Sejak kemarin hingga hari ini telah dilakukan testing dan tracing sebanyak 3.512 spesimen dan dinyatakan positif sebanyak 699 orang atau 20%," ungkapnya, Rabu 7 Juli 2021.

Testing acak yang diselenggarakan selama PPKM Darurat ini bertujuan untuk mengidentifikasi masyarakat yang terpapar COVID-19, baik dengan gejala ataupun tanpa gejala, agar dapat dilakukan tindakan isolasi.

"Kami terus mencari mereka yang positif dan langsung ditangani.  Untuk yang bergejala diarahkan isolasi di RIT, untuk yg tidak bergejala diarahkan isolasi mandiri dengan dibekali obat serta vitamin," katanya.

Adapun untuk masyarakat yang merasa kontak erat, kata Arief, bisa lapor kepada satgas di lingkungan RT/RW, agar satgas bisa melakukan tracing dan segera dilakukan testing.

Arief mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk mengurangi mobilitas selama PPKM Darurat dilaksanakan yang dimulai dari tanggal 3 Juli hingga 20 Juli 2021.

"Jika tidak darurat saya imbau masyarakat untuk di rumah saja.  Apabila darurat tetap lakukan protokol kesehatan yang ketat, karena memang tujuan PPKM Darurat ini untuk menekan tingkat penyebaran COVID-19," pungkasnya.

MANCANEGARA
Malaysia Tarik Produk Halal dari Indonesia yang Ternyata Mengandung Babi

Malaysia Tarik Produk Halal dari Indonesia yang Ternyata Mengandung Babi

Jumat, 2 Mei 2025 | 19:05

Pemerintah Malaysia memutuskan menarik sejumlah produk makanan impor dari Indonesia yang diketahui mengandung babi meski memiliki label halal.

TOKOH
HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

Jumat, 28 Februari 2025 | 15:11

Sejak resmi menjadi kota administratif pada 28 Februari 1993 setelah sebelumnya tergabung dalam Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang telah menginjak usia ke-32 pada Jumat, 28 Februari 2025.

HIBURAN
Masih Ingat? 7 Tren Kuliner yang Pernah Viral di Indonesia Tapi Kini Sulit Ditemukan 

Masih Ingat? 7 Tren Kuliner yang Pernah Viral di Indonesia Tapi Kini Sulit Ditemukan 

Selasa, 29 April 2025 | 08:40

Setiap tahun, dunia kuliner di Indonesia selalu diramaikan oleh tren baru yang kreatif dan menggugah selera. Inovasi rasa dan tampilan terus bermunculan dari tangan-tangan kreatif pecinta kuliner.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill