Connect With Us

BOS di Kota Tangerang Diawasi Dewan

| Senin, 18 Oktober 2010 | 18:19

Mahdi anggota DPRD Kota Tangerang (tangerangnews / dira)

 
TANGERANGNEWS-Terkait himbauan Kementrian Pendidikan kepada DPRD untuk aktif mengawasi dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) sebesar Rp 16,8 triliun yang mulai ditransfer langsung ke pemerintah daerah pada 2011 tahun nanti.
 
Komisi B DPRD Kota Tangerang akan membentuk tim monitoring penyaluran dan penggunaan dana BOS yang diterima masing-masing sekolah.
 
Hal tersebut diungkapkan Sekertaris Komisi B DPRD Kota Tangerang H Mahdi, Senin (18/10). Menurutnya, unrtuk mempertegas pengawasan penyaluran dan penggunaan dana BOS, pihaknya akan membentuk tim monitoring yang melibatkan Inspektorat, Badan Pemeriksa Keuangan dan Dewan Pendidikan.
 
“Tim monitoring akan turun langsung ke sekolah-sekolah untuk memeriksa penyaluran dan penggunaan dana BOS apakah apakah sesuai dengan peruntukannya,” katanya.
 
Mahdi menjelaskan, penyaluran dana BOS memang harus mendapat pengawasan ketat mengingat besarnya jumlah dana tersebut. Apalagi, Pemerintah Kota Tangerang sendiri telah menyediakan anggaran khusus untuk dana pendamping BOS dari APBD.
 
“Untuk itu pengawasan akan diperketat supaya dana BOS bisa tepat sasaran, termasuk akan melakukan sweeping ke sekolah. Kami tidak ingin ada laporan anggaran BOS diselewengkan,” ungkapnya.
 
Mahdi juga mengharapkan agar masyarakat turut serta dalam pengawasan dan penggunaan anggaran BOS. Jika menemukan keganjilan, masyarakat bisa melaporkan ke DPRD atau Dinas Pendidikan. “Semua pihak harus turut serta supaya pengawasan bisa maksimal, sehingga oknum tertentu tidak akan berani melakukan penyelewengan dana BOS,” paparnya.
 
Untuk saat ini, menurut Mahdi, penyaluran dan pengunaan dana BOS di Kota Tangerang berjalan dengan baik. Namun jika jika ditemukan pelanggaran, pihaknya akan menindak tegas oknum yang melakukan. “Penyelewengan dana bos sudah termasuk korupsi, akan kami serahkan ke aparat penegak hukum,” tegas Mahdi.(rangga)

BISNIS
ACE Hardware Hadir di Rawa Buntu Tangsel, Tawarkan 50.000 Produk Rumah Tangga

ACE Hardware Hadir di Rawa Buntu Tangsel, Tawarkan 50.000 Produk Rumah Tangga

Jumat, 10 Mei 2024 | 14:36

PT ACE Hardware Indonesia Tbk, pusat kebutuhan rumah dan gaya hidup terbesar di Indonesia, kembali melanjutkan ekspansi dengan membuka store terbarunya di Rawa Buntu, Kota Tangerang Selatan (Tangsel).

OPINI
Cara Islam Mewujudkan Transportasi Aman dan Nyaman

Cara Islam Mewujudkan Transportasi Aman dan Nyaman

Rabu, 15 Mei 2024 | 13:55

Transportasi aman dan nyaman adalah tuntutan kebutuhan setiap individu masyarakat. Dengannya dapat mengantarkan ke tempat tujuan dengan selamat. Terhindar dari ancaman kejahatan selama diperjalanan dan kecelakaan lalu lintas.

TOKOH
Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Kamis, 22 Februari 2024 | 15:37

Praja Muda Karana atau Pramuka merupakan gerakan kepanduan paling populer yang dicetuskan oleh Baden Powell.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill