Connect With Us

Ormas dan Debt Collector di Kota Tangerang Saling Lapor Polisi

Achmad Irfan Fauzi | Rabu, 20 Oktober 2021 | 16:04

Tangkapan layar puluhan kelompok ormas memadati Jalan Imam Bonjol, Kelurahan Bojong Jaya, Kecamatan Karawaci, Kota Tangerang. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Pihak organisasi kemasyarakatan (ormas) dengan pihak debt collector saling lapor ke Polres Metro Tangerang Kota terkait insiden kesalahpahaman penarikan unit mobil hingga berujung bentrok.

Kasubag Humas Polres Metro Tangerang Kota Kompol Abdul Rachim mengatakan, pihaknya telah menerima pelaporan dari pihak ormas terkait anggota ormas yang diduga dipukul oleh pihak debt collector.

"Ormas lapor karena ada anggota yang dipukul," ujarnya dikonfirmasi TangerangNews, Rabu 20 Oktober 2021.

Sedangkan pihak debt collector, kata Abdul Rachim, juga telah membuat pelaporan terkait fidusia.

"Pihak BFI Finance sedang buat laporan perihal fidusia. Karena yang menyerang dari kelompok BPPKB," katanya.

Baca Juga :

Abdul Rachim menambahkan, insiden kesalahpahaman kedua belah pihak tersebut dipicu karena penarikan mobil hingga berujung bentrok.

"Pemicu penarikan mobil," jelasnya.

Sebelumnya, bentrok antara sekelompok ormas dengan debt collector atau penagih utang terjadi di Jalan Imam Bonjol, Kelurahan Bojong Jaya, Kecamatan Karawaci, Kota Tangerang pada Rabu 20 Oktober 2021 malam, hingga dilanjutkan dengan aksi sweeping. Saat ini, situasi sudah kondusif karena sudah ditangani pihak Kepolisian.

WISATA
The Springs Gading Serpong Sajikan 50 Menu Buffet Buka Puasa

The Springs Gading Serpong Sajikan 50 Menu Buffet Buka Puasa

Rabu, 5 Februari 2025 | 21:00

Bulan suci Ramadan akan berlangsung sebentar lagi. Bagi Anda yang hendak mencari tempat berbuka puasa di kawasan Gading Serpong Tangerang, The Springs Club bisa menjadi pilihan untuk makan bersama keluarga maupun kerabat.

BISNIS
Indosat dan AIonOS Jalin Kolaborasi Wujudkan Transformasi AI untuk Indonesia dan India

Indosat dan AIonOS Jalin Kolaborasi Wujudkan Transformasi AI untuk Indonesia dan India

Senin, 3 Februari 2025 | 13:10

Indosat Ooredoo Hutchison bersama AIonOS, sebuah joint venture antara InterGlobe dan Assago Group, telah resmi menandatangani Nota Kesepahaman untuk mentransformasi ekosistem kecerdasan buatan (AI) di Indonesia.

OPINI
Evaluasi Kebijakan Subsidi LPG, Antara Tujuan Mulia dan Efek Samping yang Merugikan

Evaluasi Kebijakan Subsidi LPG, Antara Tujuan Mulia dan Efek Samping yang Merugikan

Rabu, 5 Februari 2025 | 17:24

Kebijakan ini memerlukan pertimbangan yang matang dan implementasi yang tepat agar tidak merugikan masyarakat luas, karena terdapat beberapa hal yang perlu dikaji lebih dalam agar kebijakan ini justru tidak menimbulkan masalah baru.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill