Connect With Us

Antisipasi Korupsi, Kota Tangerang Raih Penilaian Tertinggi dari KPK 

Tim TangerangNews.com | Jumat, 25 Februari 2022 | 22:49

Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah (kiri) menunjukkan hasil penilaian dari KPK. Kota Tangerang meraih penilaian tertinggi untuk MCP dari KPK. (@TangerangNews / Antara)

TANGERANGNEWS.com-Kota Tangerang meraih nilai tertinggi di antara Kabupaten/Kota di Banten dari Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) untuk monitoring centre of prevention (MCP) 2021.

Wali Kota Tangerang Arief R. Wismansyah menyebutkan, capaian MCP Kota Tangerang berada di angka 90,85. “Sekaligus menjadi yang tertinggi di antara kabupaten kota se-Provinsi Banten," kata Arief seusai hadir dalam acara Rapat Koordinasi Program Pemberantasan Korupsi Terintegrasi Pimpinan KPK RI dan Kepala Daerah Se-Banten Tahun 2022 di Pendopo Gubernur Banten, KP3B, Serang, Jumat 25 Februari 2022, seperti dikutip dari Antara.

Arief mengatakan, upaya yang dilakukan oleh Pemkot Tangerang dalam mengantisipasi terjadinya tindak korupsi dalam sistem pemerintahan mendapatkan penilaian yang memuaskan berdasar dari Monitoring Centre of Prevention (MCP) dan Survei Penilaian Integritas (SPI) tahun 2021.

Untuk SPI, ujar Arief, Kota Tangerang mendapatkan nilai 76,91, melebihi rata - rata nasional yang berada di angka, 72,4. Capaian ini merupakan hasil dari kolaborasi, sinergitas serta pemanfaatan teknologi dalam pelaksanaan tata pemerintahan yang berlangsung di Kota Tangerang.

"Tentu ke depan pemanfaatan teknologi akan terus dikembangkan untuk menutup celah terjadinya korupsi," kata Arief dalam acara yang dihadiri langsung oleh Ketua KPK RI Firli Bahuri itu.

Ketua KPK RI Firli Bahuri dalam kesempatan tersebut menyampaikan apresiasinya kepada pemerintah daerah di Provinsi Banten dalam upaya mengantisipasi terjadinya tindak korupsi, yang ditandai dengan capaian MCP di atas rata-rata nasional.

"Ini harus terus dipertahankan dan bukan tidak mungkin untuk ditingkatkan," tutur Firli.

Untuk diketahui, dalam acara tersebut Pemerintah Kota Tangerang juga menerima sertipikat aset PSU (prasarana, sarana, dan utilitas umum) atas 57 bidang tanah dari Kantor Pertanahan Kota Tangerang.

BISNIS
Dekati Kawasan Hunian, COURTS Buka Gerai One-Stop Shopping di Bintaro Xchange

Dekati Kawasan Hunian, COURTS Buka Gerai One-Stop Shopping di Bintaro Xchange

Sabtu, 24 Januari 2026 | 23:40

Warga urban Jakarta dan sekitarnya tidak lagi harus menembus macet menuju pusat kota, untuk belanja kebutuhan perlengkapan rumah tangga.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

KOTA TANGERANG
2 Pria di Tanah Tinggi Tangerang Ditangkap Kirim 2,5 Kg Ganja Modus Paket Belanja Online

2 Pria di Tanah Tinggi Tangerang Ditangkap Kirim 2,5 Kg Ganja Modus Paket Belanja Online

Senin, 26 Januari 2026 | 20:00

Direktorat Reserse Narkoba Polda Metro Jaya membongkar sindikat narkotika yang menggunakan modus pengiriman paket belanja fiktif di wilayah Tanah Tinggi, Kota Tangerang.

NASIONAL
Krisis Air Bersih Pasca Bencana, Produsen Pipa HDPE Tangerang Siap Dukung Kebutuhan Infrastruktur

Krisis Air Bersih Pasca Bencana, Produsen Pipa HDPE Tangerang Siap Dukung Kebutuhan Infrastruktur

Senin, 26 Januari 2026 | 21:07

Sejumlah bencana alam yang terjadi dalam beberapa waktu terakhir di berbagai daerah Indonesia kembali memunculkan persoalan klasik namun krusial, yakni krisis air bersih.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill