Connect With Us

Pelamar Kerja di Lion Air Neglasari Tangerang Membeludak dan Bikin Macet, Disetop Polisi

Achmad Irfan Fauzi | Sabtu, 16 April 2022 | 14:51

Rekrutmen karyawan di Kantor Lion Air, Jalan Suryadharma, Kecamatan Neglasari, Kota Tangerang didatangi ratusan orang pelamar. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Rekrutmen karyawan di Kantor Lion Air, Jalan Suryadharma, Kecamatan Neglasari, Kota Tangerang didatangi ratusan orang pelamar.

Membeludaknya pelamar kerja yang datang tersebut mengakibatkan macet panjang di kawasan Jalan Suryadharma, Sabtu 16 April 2022 pagi. Pihak kepolisian pun menyetop acara rekrutmen ini.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, para pelamar kerja mulai berdatangan ke Kantor Lion Air Neglasari ini sejak menjelang terbitnya Matahari.

 

Saat dikonfirmasi, Kapolsek Neglasari Kompol Putra Pratama mengatakan, kemacetan panjang di wilayahnya terjadi karena acara rekrutmen.

"Kantor Lion Air di Jalan Suryadharma Neglasari, melaksanakan rekrutmen tanpa pemberitahuan ke tiga pilar," ujarnya.

Menurut Kapolsek, pihaknya langsung mengatasi dampak rekrutmen tersebut seperti mengatur lalu lintas. Dia mengatakan, proses rekrutmen dilakukan tanpa pengaturan yang jelas dari manajemen. 

 

"Tanpa manajemen pengaturan sama sekali. Dampaknya jalan macet total," katanya.

Dengan tegas, Kapolsek menyampaikan pihaknya menyetop pelaksanaan rekrutmen ini. Kini, arus lalu lintas kembali normal dan situasi sudah kondusif.

"Tadi jam 10 pagi saya suruh setop. Sekarang sudah normal," pungkasnya.

BISNIS
Dekati Kawasan Hunian, COURTS Buka Gerai One-Stop Shopping di Bintaro Xchange

Dekati Kawasan Hunian, COURTS Buka Gerai One-Stop Shopping di Bintaro Xchange

Sabtu, 24 Januari 2026 | 23:40

Warga urban Jakarta dan sekitarnya tidak lagi harus menembus macet menuju pusat kota, untuk belanja kebutuhan perlengkapan rumah tangga.

OPINI
Bukan Kandang Setan, Tapi Benteng Digital

Bukan Kandang Setan, Tapi Benteng Digital

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:22

Argumentasi yang dibangun oleh Khikmawanto mengenai urgensi pembuatan "Kandang Setan" di Kota Tangerang memang terdengar seperti sebuah kejujuran yang menyentak di tengah kelesuan moralitas publik.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

AYO! TANGERANG CERDAS
Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:36

Pendaftaran Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk jenjang SD dan SMP dijadwalkan mulai dibuka pada Senin 19 Januari 2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill