Connect With Us

Sungai Cisadane Surut, Suplai Air Perumdam TB Tangerang Terhenti

Achmad Irfan Fauzi | Sabtu, 17 September 2022 | 16:56

Tampak kondisi debit Sungai Cisadane di Kota Tangerang surut, Sabtu, 17 September 2022. (Istimewa / @TangerangNews.com)

TANGERANGNEWS.com-Debit Sungai Cisadane yang menjadi bahan baku air Perumdam Tirta Benteng (TB) Kota Tangerang surut. Akibatnya, suplai air bersih dari pelayanan Perumdam TB pun terhenti.

Berdasarkan informasi yang dihimpun dari Humas Perumdam TB, kondisi level intake pada Sabtu, 17 September 2022 pukul 01.15 WIB, berada pada 10.5 mdpl.

"Kondisi ini menyebabkan terganggunya proses produksi di instalasi pengolahan air dan saat ini suplai air ke seluruh pelanggan menjadi terganggu," tulisnya dalam akun Instagramnya @humasperumdamtb.

Adapun gangguan suplai air bersih dari Perumdam TB ini belum diprediksi kapan bisa normal kembali.

"Sementara proses pengolahan air bersih dihentikan," tambahnya.

Namun, pihak Perumdam TB akan segera mengupayakan normalisasi suplai air ke pelanggan apabila level air baku meningkat dan instalasi pengolahan air kembali beroperasi.

"Kami upayakan segera menormalisasi suplai air apabila air Cisadane kembali normal," imbuhnya.

MANCANEGARA
Zohran Mamdani Diproyeksikan Jadi Wali Kota Muslim Pertama di New York 

Zohran Mamdani Diproyeksikan Jadi Wali Kota Muslim Pertama di New York 

Rabu, 5 November 2025 | 12:34

Nama Zohran Mamdani menjadi sorotan dunia usai hasil proyeksi pemilu menunjukkan dirinya unggul jauh dalam pemilihan Wali Kota New York.

BANTEN
Butuh Pasokan Listrik Besar, PT Aluprima Pacific Industries Serang Gunakan Layanan Suplemen Daya PLN 

Butuh Pasokan Listrik Besar, PT Aluprima Pacific Industries Serang Gunakan Layanan Suplemen Daya PLN 

Sabtu, 22 November 2025 | 18:31

PT Aluprima Pacific Industries, perusahaan aluminium ekstrusi yang beroperasi di Kawasan Industri Cikande, Serang, mulai memanfaatkan Layanan Suplemen Daya (LSD) dari PLN UID Banten

WISATA
Sambut Malam Tahun Baru 2026, Atria Hotel Gading Serpong Hadirkan Perayaan Bertema Galactic Countdown

Sambut Malam Tahun Baru 2026, Atria Hotel Gading Serpong Hadirkan Perayaan Bertema Galactic Countdown

Sabtu, 22 November 2025 | 18:24

Dalam rangka merayakan malam pergantian tahun, Atria Hotel Gading Serpong Tangerang menghadirkan paket khusus bertema Galactic Countdown 2026.

HIBURAN
40 Tahun Berkarier, Aktor Tom Cruise Akhirnya Raih Piala Oscar 

40 Tahun Berkarier, Aktor Tom Cruise Akhirnya Raih Piala Oscar 

Selasa, 18 November 2025 | 12:36

Aktor Hollywood Tom Cruise akhirnya menerima pengakuan tertinggi dari Academy of Motion Picture Arts and Sciences lewat penganugerahan Academy Honorary Award pada Governors Awards 2025 atau Piala Oscar.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill