Connect With Us

ASN Kota Tangerang Pungli Laporkan ke LAKSA

Achmad Irfan Fauzi | Rabu, 21 September 2022 | 22:19

Kegiatan sosialisasi pencegahan pungli di Ruang Al-Amanah, Gedung Pusat Pemerintahan Kota Tangerang, Rabu, 21 September 2022. (Humas Pemkot Tangerang / @TangerangNews.com)

TANGERANGNEWS.com-Wakil Wali Kota Tangerang Sachrudin menyampaikan bagi masyarakat yang menemukan aparatur sipil negara (ASN) melakukan tindakan pungutan liar (pungli) segera laporkan ke aplikasi LAKSA.

“Jika ditemukan indikasi pungli segera laporkan melalui kanal aduan melalui LAKSA atau media sosial Kota Tangerang,” tegasnya saat membuka kegiatan sosialisasi pencegahan pungli di Ruang Al-Amanah, Gedung Pusat Pemerintahan Kota Tangerang, Rabu, 21 September 2022. 

Pemerintah Kota Tangerang terus berkomitmen dalam memberantas tindakan atau indikasi pungli sebagai perwujudan dari transparansi pemerintahan. 

“Wajib kita cegah bahkan tindak tegas,” jelasnya.

Kegiatan yang diselenggarakan Inspektorat Kota Tangerang ini dihadiri para peserta dari lingkungan Dinas Pendidikan Kota Tangerang serta narasumber, yakni Wakapolres Metro Tangerang Kota AKBP Bambang Yudhantara Salamun yang juga sebagai Ketua Unit Pelaksana Saber Pungli Kota Tangerang. 

“Karena kita sebagai pelayan publik wajib menjaga dan memastikan pelayanan kepada masyarakat ini berjalan dengan baik,” kata Sachrudin.

BANTEN
Hati-hati, Ini Titik Lokasi Rawan Razia Operasi Zebra 2025 di Tangerang 

Hati-hati, Ini Titik Lokasi Rawan Razia Operasi Zebra 2025 di Tangerang 

Senin, 17 November 2025 | 05:53

Kegiatan Operasi Zebra 2025 akan berlangsung mulai 17 hingga 30 November di Kota Tangerang dan wilayah sekitarnya. Operasi ini digelar dalam rangka mempersiapkan pengamanan jelang libur Natal dan Tahun Baru

KAB. TANGERANG
Bethsaida Hospital Sudah Satu Dekade Jadi Rujukan Layanan Medis di Gading Serpong Tangerang

Bethsaida Hospital Sudah Satu Dekade Jadi Rujukan Layanan Medis di Gading Serpong Tangerang

Senin, 17 November 2025 | 14:37

Perkembangan kawasan Gading Serpong sebagai pusat hunian dan aktivitas urban dalam beberapa tahun terakhir turut diiringi kehadiran fasilitas kesehatan yang kian dibutuhkan masyarakat.

WISATA
Atria dan Fame Hotel Masuk 10% Terbaik Versi Tripadvisor

Atria dan Fame Hotel Masuk 10% Terbaik Versi Tripadvisor

Jumat, 14 November 2025 | 10:45

Parador Hotels & Resorts kembali mencatatkan prestasi membanggakan di tingkat internasional. Dua hotelnya, Atria Residences Gading Serpong dan Fame Hotel Gading Serpong berhasil meraih penghargaan Tripadvisor Travellers Choice Awards 2025

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill