Connect With Us

Dilatih Pemkot Tangerang, Arief: Produk UMKM Sudah Naik Kelas

Advertorial | Senin, 31 Oktober 2022 | 17:33

Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah saat meninjau kegiatan bazar dan lomba kreasi pangan lokal KWT di Pusat Pemerintahan Kota Tangerang, Senin, 31 Oktober 2022. (Humas Pemkot Tangerang / @TangerangNews.com)

TANGERANGNEWS.com-Sosialisasi dan pelatihan olahan produk makanan kemasan yang dilakukan oleh Pemkot Tangerang kepada pelaku UMKM di Kota Tangerang mulai membuahkan hasil.

Perubahan dari produk yang dihasilkan dari UMKM asal Kota Tangerang terlihat dari bentuk kemasan produk yang semakin menarik dan terlihat profesional.

Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah mengungkapkan, tampilan dari produk-produk hasil kreasi UMKM telah jauh berbeda dibanding sebelumnya.

"Kemasannya sudah semakin baik, bukan yang biasa-biasa saja. Produk-produknya sudah naik kelas dari sebelumnya," ungkap Arief saat meninjau kegiatan bazar dan lomba kreasi pangan lokal KWT di Pusat Pemerintahan Kota Tangerang, Senin, 31 Oktober 2022.

Baca juga: Transaksi Kota Tangerang di TEI 2022 Capai Rp192 Juta, Ini Kontrak dan Potensi Ekspornya

Dari segi kualitas, lanjut Arief, produk yang dihasilkan UMKM dari 13 kecamatan di Kota Tangerang mampu bersaing dengan produk kemasan yang diproduksi oleh industri berskala besar.

"Bahan bakunya kebanyakan dari hasil KWT, jadi kualitasnya terjamin, tinggal dipertegas di branding oleh-oleh khas Kota Tangerang," jelasnya.

Ia menambahkan Pemkot Tangerang senantiasa membantu promosi dan penjualan dari produk UMKM melalui kegiatan bazar dan event yang mengikutsertakan pelaku UMKM.

"Pemkot siap membantu dan memfasilitasi UMKM dan juga KWT lokal Kota Tangerang," tegas Arief.

Sebagai informasi, kegiatan bazar dan lomba kreasi pangan lokal KWT Tahun 2022 yang diinisiasi Dinas Ketahanan Pangan Kota Tangerang berlangsung selama dua hari, mulai 31 Oktober-1 November 2022 yang diikuti sebanyak 26 Kelompok Wanita Tani (KWT) dan 10 UMKM dari 13 kecamatan se-Kota Tangerang.

HIBURAN
Rekayasa Lalu Lintas Jalan Kawasan Pintu Air 10, Jadi Tempat Syuting Film Teranyar Lisa Blackpink dan Ma Dong-seok

Rekayasa Lalu Lintas Jalan Kawasan Pintu Air 10, Jadi Tempat Syuting Film Teranyar Lisa Blackpink dan Ma Dong-seok

Kamis, 29 Januari 2026 | 07:43

Sat Lantas Polres Metro Tangerang Kota menerapkan rekayasa lalu lintas selama beberapa hari ke depan seiring dengan penggunaan lokasi tersebut sebagai salah satu titik syuting film internasional terbaru yang dibintangi Lisa BLACKPINK

KOTA TANGERANG
Mau Ada Syuting Film Lisa BLACKPINK, Sirine Pintu Air 10 Kembali Berbunyi

Mau Ada Syuting Film Lisa BLACKPINK, Sirine Pintu Air 10 Kembali Berbunyi

Jumat, 30 Januari 2026 | 09:33

Sirine peringatan di kawasan Pintu Air 10, Kota Tangerang, kembali berbunyi pada Jumat, 30 Januari 2026, sekitar pukul 01.40 WIB dini hari usai sebelumnya sempat diguyur hujan.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

SPORT
Gagal Rebut Poin Penuh dari Bhayangkara FC, Persita Alihkan Fokus ke Persija  

Gagal Rebut Poin Penuh dari Bhayangkara FC, Persita Alihkan Fokus ke Persija  

Rabu, 28 Januari 2026 | 12:44

Persita Tangerang langsung mengalihkan fokus ke laga berikutnya setelah bermain imbang 1-1 melawan Bhayangkara Presisi Lampung FC.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill