Connect With Us

Wali Kota Tangerang Minta Pejabat Perencanaan Turun ke Lapangan!

Advertorial | Senin, 31 Oktober 2022 | 23:19

Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah membuka kegiatan Forum Kelitbangan Kota Tangerang yang diselenggarakan oleh Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) secara daring, Senin, 31 Oktober 2022 malam. (Humas Pemkot Tangerang / @TangerangNews.com)

TANGERANGNEWS.com-Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah membuka kegiatan Forum Kelitbangan Kota Tangerang yang diselenggarakan oleh Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) secara daring, Senin, 31 Oktober 2022 malam.

Arief menyampaikan tiga hal utama yang menjadi ruh dari perencanaan pembangunan di Kota Tangerang adalah efisiensi, efektivitas, dan kreativitas.

"Tiga hal itu menjadi penting, mengingat tantangan pembangunan ke depan akan semakin kompleks," ujarnya dalam kegiatan yang diikuti oleh kasubag perencanaan dari seluruh OPD Pemkot Tangerang.

Arief menambahkan salah satu tujuan diadakannya Forum Kelitbangan adalah untuk mengingatkan kembali tentang visi misi pembangunan yang mampu menyejahterakan masyarakat dan membangun kota.

Baca juga: Pemkot Tangerang Borong 4 Penghargaan Anugerah Humas Indonesia

"Makanya kegiatan yang bisa dilakukan dengan segera, jangan ditunda. Kalau perlu kasubag perencanaan bisa ikut turun ke lapangan, agar tahu apa yang dibutuhkan masyarakat," jelasnya.

Arief berpesan agar kasubag perencanaan di setiap OPD harus mampu mengkoordinasikan, mengkomunikasikan, dan mengonfirmasi agar semua yang direncanakan sudah dipersiapkan untuk segera dilaksanakan.

"Agar kegiatan-kegiatan yang nantinya dilaksanakan bisa optimal dan hasilnya bisa dirasakan masyarakat," pungkasnya.

PROPERTI
Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Kamis, 22 Januari 2026 | 19:04

Sinar Mas Land secara resmi membuka gerbang kepemilikan properti tahun 2026 melalui peluncuran program nasional bertajuk Royal Key.

BANTEN
Java Jazz 2026 Geser ke Banten, Gubernur Minta Pengelola Promosikan Wisata Lokal

Java Jazz 2026 Geser ke Banten, Gubernur Minta Pengelola Promosikan Wisata Lokal

Jumat, 23 Januari 2026 | 20:03

Untuk pertama kalinya dalam sejarah sejak tahun 2005, perhelatan musik bergengsi Java Jazz Festival 2026 resmi akan digelar di luar Jakarta.

SPORT
John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

Selasa, 20 Januari 2026 | 08:25

Pelatih baru Tim Nasional (Timnas) Indonesia mengungkapkan kesannya usai mendengar pemutaran lagu kebangsaan Indonesia Raya, Selasa, 13 Januari 2026, lalu.

AYO! TANGERANG CERDAS
Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:36

Pendaftaran Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk jenjang SD dan SMP dijadwalkan mulai dibuka pada Senin 19 Januari 2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill