Connect With Us

Wali Kota Tangerang Minta Dinas Teknis Maksimalkan Lahan untuk Kepentingan Publik

Advertorial | Selasa, 25 Oktober 2022 | 15:58

Wali Kota Arief R. Wismansyah saat meninjau lokasi yang akan dijadikan sebagai venue Porprov VI Banten, Selasa, 25 Oktober 2022. (Humas Pemkot Tangerang / @TangerangNews.com)

TANGERANGNEWS.com-Wali Kota Arief R. Wismansyah minta dinas teknis bisa memaksimalkan lahan untuk pelayanan publik. Hal ini seiring dengan semakin meningkatnya kebutuhan untuk ruang publik. 

"Jadi kalau mau bangun jangan asal plak-plok, ditata juga layout-nya, sehingga lahan bisa dimaksimalkan untuk masyarakat," kata Arief saat meninjau lahan fasos-fasum di Banjar Wijaya yang sedang dibangun sebagai salah satu venue Porprov VI Banten, Selasa, 25 Oktober 2022. 

Arief yang ditemani Kepala Dinas Perkim Sugiharto Achmad Bagdja dan Kepala Dinas PUPR Ruta Ireng juga meminta agar lahan yang ada di sekitaran venue bisa ditata sehingga bisa dinikmati oleh masyarakat. 

"Jadi nanti bisa juga jadi ruang publik," ujarnya. 

Arief juga meninjau pembangunan Wisma Atlet Kota Tangerang yang juga sebagai lokasi venue cabang olahraga sepatu roda di wilayah Kelurahan Poris Plawad Indah, Kecamatan Cipondoh.

"Percepatan proses kegiatannya harus serentak antara bangunan dan area luar, karena waktunya sudah mepet," pintanya lagi. 

Sebagai informasi, saat ini Pemerintah Kota Tangerang di tengah keterbatasan lahan terus menggencarkan pembangunan sarana prasarana olahraga. Selain dimanfaatkan untuk kegiatan Porprov VI Banten, bangunan-bangunan tersebut diharapkan juga bisa menjadi ruang kegiatan publik yang bisa dinikmati masyarakat.

SPORT
Media Kanada Sebut PSSI Sudah Tunjuk John Herdman Tangani Timnas Indonesia, Gajinya Rp670 Juta per Bulan

Media Kanada Sebut PSSI Sudah Tunjuk John Herdman Tangani Timnas Indonesia, Gajinya Rp670 Juta per Bulan

Senin, 29 Desember 2025 | 07:11

Nama John Herdman dikabarkan semakin dekat untuk menempati kursi pelatih kepala Timnas Indonesia. Media Kanada, Waking The Red, melaporkan bahwa pelatih asal Inggris tersebut telah mencapai kesepakatan dengan PSSI

BISNIS
Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Kamis, 18 Desember 2025 | 21:03

-Produk kriya rotan asal Indonesia kembali membuktikan kualitasnya di panggung internasional. Brand lokal ROKA Collection sukses mencuri perhatian dalam ajang bergengsi Seoul Design Festival 2025 yang berlangsung pada 12–16 November 2025 di Seoul

OPINI
Penutupan TPA Cipeucang dan Kegagalan Antisipasi Masalah Publik di Tangerang Selatan

Penutupan TPA Cipeucang dan Kegagalan Antisipasi Masalah Publik di Tangerang Selatan

Selasa, 23 Desember 2025 | 20:09

Penutupan Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Cipeucang di Kota Tangerang Selatan belakangan ini memicu krisis pengelolaan sampah yang cukup serius. Dampak dari kebijakan tersebut terlihat dari munculnya tumpukan sampah di berbagai jalan

HIBURAN
Pulang ke Tangsel Usai Juarai DA7, Tasya Allesia Bakal Gelar Konser di Taman Kota 2 Besok

Pulang ke Tangsel Usai Juarai DA7, Tasya Allesia Bakal Gelar Konser di Taman Kota 2 Besok

Kamis, 1 Januari 2026 | 21:59

Suasana Pusat Pemerintahan Kota (Puspemkot) Tangerang Selatan (Tangsel) pecah seketika pada Kamis 1 Januari 2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill