Connect With Us

Tangerang Great Sale 2022, Kejar Pesta Diskon Belanja Nataru Mulai 22 Persen

Achmad Irfan Fauzi | Jumat, 25 November 2022 | 11:13

Tangerang Great Sale 2022. (Achmad Irfan Fauzi / @TangerangNews.com)

TANGERANGNEWS.com-Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (Disindagkopukm) Kota Tangerang akan menggelar Tangerang Great Sale 2022.

Acara yang diselenggarakan dalam rangka membangkitkan perekonomian tersebut digelar pada Kamis-Minggu, 1-4 Desember 2022 di Mall Metropolis Town Square, Tangerang.

"Tangerang Great Sale 2022 diharapkan mampu meningkatkan daya beli masyarakat, sehingga ekonomi mikro maupun makro bisa berkembang," ujar Kepala Disindagkopukm Kota Tangerang Suli Rosadi, Jumat, 25 November 2022.

Menurutnya, peluncuran acara Tangerang Great Sale 2022 dilakukan selama empat hari di Mall Metropolis Town Square. Namun, pesta diskon Tangerang Great Sale 2022 bisa dinikmati masyarakat di seluruh mal Kota Tangerang sampai 1 Januari 2023.

"Tangerang Great Sale 2022 ini terfokus di Metropolis Town Square, tetapi di setiap mal se-Kota Tangerang serentak ada diskon belanja yang luar biasa," katanya.

Kepala Bidang Perdagangan Disindagkopukm Kota Tangerang Shandy Sulaeman menjelaskan, Tangerang Great Sale vakum selama dua tahun, karena pandemi Covid-19.

BACA JUGA: 150 UMKM Dilibatkan di Seluruh Venue Porprov VI Banten

"Tahun ini kami gelar lebih semarak, karena dua tahun terakhir vakum. Jadi, ini momen menekan inflasi, membangkitkan ekonomi dan sesuai motto kami, yaitu sehat dan berdaya saing," ungkapnya.

Shandy menuturkan, pihaknya bekerja sama dengan mal, ritel, hotel, hingga restoran untuk ikut berpartisipasi dalam even Tangerang Great Sale 2022 dengan memberikan diskon belanja kepada masyarakat mulai dari 22 persen.

Ia menambahkan, Tangerang Great Sale 2022 digelar tepat untuk menyambut momen Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 (Nataru). Dia berharap masyarakat bisa memanfaatkan even ini.

"Diskon belanjanya mulai dari 22 persen. Mari manfaatkan pesta diskon belanja ini di setiap mal. Kami berharap masyarakat bisa berbelanja dengan aman dan nyaman," pungkasnya.

KAB. TANGERANG
Puluhan Rumah di Vila Tomang Baru Tangerang Terendam Banjir Akibat Luapan Situ Gelam

Puluhan Rumah di Vila Tomang Baru Tangerang Terendam Banjir Akibat Luapan Situ Gelam

Senin, 12 Januari 2026 | 20:27

Akibat diguyur hujan selama dua hari satu malam, puluhan rumah di Vila Tomang, Desa Gelam Jaya, Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang terendam banjir, Senin 12 Januari 2026. Sejumlah warga terdampak pun mengungsi.

OPINI
Pendidikan sebagai Perlawanan Perempuan terhadap Kemiskinan Struktural

Pendidikan sebagai Perlawanan Perempuan terhadap Kemiskinan Struktural

Senin, 12 Januari 2026 | 20:30

Kemiskinan tidak pernah benar-benar netral. Ia punya wajah, dan sering kali wajah itu adalah perempuan. Ketika kemiskinan terjadi, perempuan biasanya menjadi pihak yang paling dulu mengalah, paling lama bertahan, dan paling sedikit didengar.

SPORT
Rebut 3 Poin, Ini Resep Persita Patahkan Kutukan Tak Pernah Menang dari Borneo FC

Rebut 3 Poin, Ini Resep Persita Patahkan Kutukan Tak Pernah Menang dari Borneo FC

Senin, 12 Januari 2026 | 11:38

Persita Tangerang berhasil mengalahkan Borneo FC dengan skor 2-0 pada pekan ke-17 BRI Super League 2025/2026 dalam laga yang berlangsung di Indomilk Arena, Jumat, 9 Januari 2026, lalu.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill