Connect With Us

Lagi, Ada Pria Obesitas dengan Bobot 200 Kg di Tangerang

Fahrul Dwi Putra | Rabu, 5 Juli 2023 | 15:27

Cipto Raharjo, 27, warga Kelurahan Kunciran Indah, Kecamatan Pinang, Kota Tangerang, dievakuasi petugas BPBD Kota Tangerang karena memiliki bobot 200 kilogram (@TangerangNews / Istimewa )

TANGERANGNEWS.com- Cipto Raharjo , 27, pria obesitas dengan bobot sekitar 200 kilogram dievakuasi oleh BPBD Kota Tangerang pada Selasa, 4 Juli 2023, malam, di Jalan Tirtayasa, Kelurahan Kunciran Indah, Kecamatan Pinang, Kota Tangerang.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Tangerang dr Dini Anggraeni mengatakan, Cipto langsung dilarikan ke RSUD Kota Tangerang untuk mendapatkan perawatan usai dievakuasi.

"Yang bersangkutan sudah dievakuasi kemarin dan kini dirawat di RSUD Kota Tangerang," ujarnya dikutip dari Tempo, Rabu, 5 Juli 2023. 

Evakuasi dilakukan pada pukul 18.30 WIB dan berhasil sampai ke RSUD Kota Tangerang pada pukul 20.00 WIB.

Kendati demikian, proses evakuasi berlangsung tanpa kendala sehingga tidak memerlukan bantuan alat forklift dan hanya menggunakan troli barang untuk mengangkut Cipto.

Meski begitu, kata Dini, kondisi kesehatan Cipto perlu untuk dipantau secara intens agar tidak jatuh korban lagi seperti sebelumnya.

"Semoga kondisinya membaik," ucapnya. 

Sebelumya, pria obesitas bernama Muhammad Fajri, 27, menjadi sorotan publik usai proses evakuasinya viral. Diketahui, Fajri menghembuskan nafas terakhir usai menjalani perawatan selama hampir sepekan di RSCM, Jakarta usai dirujuk dari RSUD Kota Tangerang.

OPINI
Paradoks IPM Tinggi: Antara Capaian Angka dan Kualitas Manusia

Paradoks IPM Tinggi: Antara Capaian Angka dan Kualitas Manusia

Rabu, 7 Januari 2026 | 19:00

enaikan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kota Tangerang patut diapresiasi. Namun, pertanyaan mendasarnya bukan sekadar soal angka, melainkan arah manusia yang sedang dibentuk.

KAB. TANGERANG
1 Tahun Berjalan, Penerima MBG di Kabupaten Tangerang Capai 300 Ribu Orang

1 Tahun Berjalan, Penerima MBG di Kabupaten Tangerang Capai 300 Ribu Orang

Kamis, 8 Januari 2026 | 21:07

Sudah satu tahun pelaksanaan program Makan Bergizi Gratis (MBG) berjalan, penerima manfaat di Kabupaten Tangerang mencapai ratusan ribu.

HIBURAN
Catat Tanggalnya, Ini Deretan Long Weekend 2026 yang Bisa Dimanfaatkan untuk Liburan

Catat Tanggalnya, Ini Deretan Long Weekend 2026 yang Bisa Dimanfaatkan untuk Liburan

Senin, 5 Januari 2026 | 11:28

Merencanakan liburan sejak awal tahun menjadi strategi yang banyak dipilih masyarakat agar waktu istirahat bisa dimaksimalkan tanpa harus mengambil cuti terlalu banyak.

TEKNO
Abadikan Liburan Bak Fotografer Profesional, vivo V60 Series Hadirkan Teknologi Kamera ZEISS dan AI

Abadikan Liburan Bak Fotografer Profesional, vivo V60 Series Hadirkan Teknologi Kamera ZEISS dan AI

Jumat, 26 Desember 2025 | 17:59

vivo Indonesia resmi menghadirkan vivo V60 Series, sebuah generasi baru smartphone yang dirancang khusus sebagai "holiday kit" terbaik, untuk mengabadikan momen liburan dengan lebih jernih, kreatif, dan bermakna.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill